Scroll untuk baca artikel
Nasional

6 Parpol ini, Tidak Lolos ke Senayan

×

6 Parpol ini, Tidak Lolos ke Senayan

Sebarkan artikel ini

wawainews.ID, Bekasi — Berdasarkan hitung cepat pemilihan legislatif (pileg) oleh Lembaga Survei Indonesia (LSI) dengan data masuk 100 persen menunjukkan ada enam partai politik (parpol) yang diprediksi tidak lolos ambang batas parlemen 4 persen. Alhasil, keenam parpol tersebut gagal lolos ke parlemen.

“Enam parpol tersebut adalah Partai Berkarya yang pada hitung cepat mengantongi 2,41 persen, PSI (2,35), Hanura (1,85), Garuda (0,98), PBB (0,90), dan PKPI (0,38),”ujar Peneliti LSI, Rully Akbar, di Jakarta Timur Kamis (18/4/2019)

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Hal lain, imbuhnya karena faktor pemilu yang dilaksanakan serentak, dimana keenam parpol tersebut tidak memiliki basis massa yang kuat di seluruh daerah di Indonesia.

BACA JUGA :  Sosialisasikan Program MBG, Anggota DPR RI Ranny: Investasi Jangka Panjang

Baca Juga: Prabowo-Sandi Unggul di Bekasi

Dijelaskan alasannya kemungkinan karena keenam parpol tersebut tak memiliki isu pembeda dengan 9 atau 10 parpol yang akan lolos ke parlemen.

“Tidak ada isu pembeda ya, khususnya parpol baru terhadap parpol lama. Alhasil, pemilih tidak merasakan ada faktor pembanding antara partai baru dan partai lama,” katanya.

Menurutnya, seperti Partai Solidaritas Indonesia (PSI), yang selama kampanye banyak menitikberatkan isu yang menyangkut kaum minoritas, pun tetap tidak banyak mendongkrak suara.

PSI, seperti diungkapkan Rully, masih belum optimalkan suara kaum minoritas. Dengan demikian, hasil hitung cepat menyatakan PSI tak lolos ambang batas.

“PSI menghajar isu-isu poligami, perda syariah, dan sebagainya. Namun, yang kita tahu kan mayoritas masyarakat Indonesia itu beragama Islam. PSI mau masuk ke suara minoritas tetapi kurang mampu mengoptimalkan,” paparnya.

BACA JUGA :  Status WBK Empat Instansi Pemerintah Dicabut

Adapun hitung cepat LSI menggunakan jumlah sampel yang dipilih sebanyak 2.000 TPS dengan teknik penarikan sampel multistage random sampling, sedangkan margin of error hasil hitung cepat ini sebesar kurang lebih 1 persen.

Sementara itu Ketua PSI mengaku pasrah Melihat hasil hitung cepat oleh berbagai lembaga. Grace Natalie menyebut sudah maksimal berjuang, dan tidak ingin menyalahkan siapa-siapa

Partai yang mengusung program anti poligami ini dinilai banyak pihak selalu menyerang syariat Islam ini kini hanya pasrah sambil bekata, ‘udah, udah, udah.’ Seperti di dalam iklan kampanye nya. (Nugie)