KEPRI — Kebakaran hebat terjadi di Jalan Brigjen Katamso, persisnya di depan PT ASL, Tanjung Uncang, Kota Batam, Kepulauan Riau. Dalam kebakaran tersebut, 7 (tujuh) unit sepeda motor hangus dan ludes diamuk si jago merah. Tampak sisa rangka yang masih berserakan di tempat kejadian perkara (TKP), Rabu, (19/05/2021), sore.
Sontak buruh PT ASL berhamburan untuk menyelamatkan kendaraannya masing-masing, namun naas 7 (tujuh) unit sepeda motor tersebut tak tertolong.
“Api begitu cepat merembet, dan nampaknya sih arus pendek atau korsleting ini, ” ungkap Buruh PT tersebut.
Begitupun buruh lainnya menyampaikan, dengan rasa heran dan bertanya, dari mana asal sumber api ini, tahu-tahu membesar dan menghanguskan 7 (tujuh) sepeda motor yang terparkir disini.
Kapolsek Batu Aji, Polresta Barelang, Kompol Jun Chaidir, membenarkan peristiwa kebakaran tersebut.
“Waktu kami patroli ke TKP dan dihitung ada 7 unit sepeda motor yang terbakar. Namun hingga kini, pemilik sepeda motor tersebut, belum juga melaporkan peristiwa kebakaran ini,” ujar Jun Chaidir. (Wak Dar)