Hukum & Kriminal

Dua Warga Waway Karya, Babak Belur Dihajar Massa

×

Dua Warga Waway Karya, Babak Belur Dihajar Massa

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi, pencurian kendaraan bermotor
Ilustrasi, pencurian kendaraan bermotor

LAMSEL – Dua Warga kecamatan Waway Karya, Lampung Timur  pelaku pencurian sepeda motor babak belur dihajar warga Desa Karangpucung, Kecamatan Way Sulan, Lampung Selatan.

Aksi kedua pelaku SW (27) dan IN (22),  warga desa Umbul tua dan Purwodadi saat mencuri sepeda motor Honda Beat BE-6174-OC milik Sofyansyah (28), diketahui warga setempat, Minggu 17 Mei 2020, menjelang berbuka puasa.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Diketahui saat beraksi, satu pelaku berada diatas sepeda motor Honda Vario yang mereka gunakan dan satu pelaku menggasak sepeda motor korban yang terparkir di depan rumah.

BACA JUGA :  Polisi Bongkar Produksi Oli Palsu di Banten, Sudah Beredar hingga Kalimantan

Baru beberapa meter membawa kabur sepeda motor curiannya, aksi keduanya diketahui korban dan langsung menjerit minta tolong. Mendengar teriakan korban minta tolong, membuat warga sekitar berhamburan mengejar kedua pelaku yang hendak melarikan diri.

“Satu pelaku bawa motor curian dan satunya lagi bawa motor yang mereka bawa,” kata Fauzi warga sekitar.

Para pelaku dibekuk dan dihajar massa hingga babak belur. Beruntung keduanya dievakuasi ke balai Desa Karangpucung. “Keduanya digebukin karena warga semakin ramai akhirnya diamankan ke balai desa,” katanya.

Saat dilakukan penggeledahan ditemukan kunci leter T dan senjata tajam jenis badik. “Emosi warga tambah tersulut karena nemuin kunci leter T dan badik,” kata Hasan (49), warga lainnya.

BACA JUGA :  Kasus Video Dewasa Mirip Syahrini, Polisi Menangkap M, Ternyata!

Tidak lama berselang, jajaran Polsek Katibung mendatangi lokasi dan mengevakuasi kedua pelaku yang sudah dihakimi massa.

“Kedua tersangka dibawa berobat puskesmas dulu, lalu dibawa ke mapolsek,” kata Kapolsek Katibung Iptu Wido Arifiya Zaen.

Diketahui satu isteri dari pelaku ranmor yang dihajar massa tersebut saat ini isterinya tengah hamil tua dan dipridiksi bulan ini melahirkan. (En)