Pertanian

Baru Dibangun Gorong-gorong di Desa Bangunrejo, Jebol

×

Baru Dibangun Gorong-gorong di Desa Bangunrejo, Jebol

Sebarkan artikel ini

WAWAINEWS – Hitungan hari, gorong-gorong yang dibangun untuk irigasi persawahan petani di wilayah Desa Bangunrejo, Kecamatan Ketapang, Lampung Selatan, Jebol, Sabtu (1/1/2021).

Hal tersebut, diduga akibat tak maksimalnya dalam pemasangan gorong-gorong saat pengerjaan. Akibat saat ini air dari aliran irigasi masuk ke areal persawahan milik petani di Dusun Tambak Rejo, Desa Bangunrejo.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

“Gorong-gorong ini baru hitungan hari selesai dibangun, sekarang sudah jebol. Untung kami belum menebar benih, kalo sudah menebar benih, hancu kami,”ungkap salah seorang Petani kepada Wawai News.

Terlihat di lokasi jelasnya, penimbunan tidak merata di gorong-gorong tersebut. Namun dia tidak mengetahui pelaksana dilapangan.

BACA JUGA :  Jalan Poros di Lebung Nala Puluhan Tahun Terbiarkan

“Kami berharap ada penanganan segera agar tak melebar. Harapan itu sudah disampaikan ke Kades Bangunrejo, tapi jawabnya memintaGapoktan membenahi gorong-gorong itu dulu, secara gotongroyong,”ujarnya mengeluh kerjaan siapa yang membenarkan siapa?

Sementara Kepala Desa Bangunrejo Ruhgianto dikonfirmasi terpisah terkait jebolnya gorong gorong di Dusun Tambak Rejo tersebut hanya menyampaikan akan memberi kabar ke pekerja di lapangan terkait kondisi gorong-gorong tersebut.

“Nanti saya kasih tahu dengan pelaksananya mas, setahu saya anggaran tersebut dari Dana DAK itu mereka yang mengerjakan terkait pembangunan tersebut,”ucap Kades Bangunrejo singkat tak menyebut siapa pelaksana di lapangan.

Menurutnya desa hanya menerima manfaat saja dari pekerjaan tersebut. Untuk informasi lebih lanjut Kades Bangunrejo meminta konfirmasi langsung ke Gapoktan.(*)