Lampung

Dianggap Salah Alamat, Begini Penampakan Proyek Drainase Melalui Dana Desa di Batu Badak Saat Dikerjakan

×

Dianggap Salah Alamat, Begini Penampakan Proyek Drainase Melalui Dana Desa di Batu Badak Saat Dikerjakan

Sebarkan artikel ini
Foto penampak saat Drainase di Desa Batu Badak, Sekampung Udik, Lampung Timur, dikerjakan ditahun 2021, menjadi sorotan. (Foto : Ist)
Ilustrasi Batu bahan bangunan

WAWAINEWS – Drainase di Desa Batu Badak, Sekampung Udik, Lampung Timur, menjadi sorotan.

Selain dianggap salah alamat, karena dibuat diatas jalur milik daerah, muncul dugaan baru.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Kekinian Wawai News mendapatkan kiriman 2 (dua) video serta foto ketika proses pengerjaan drainase pada tahun 2021 lalu.

Terlihat dalam salah satu video berdurasi 0.55 detik tersebut tukang yang mengerjakan hanya memasang satu batu sebagai dinding.

BACA JUGA : Dana Desa Batu Badak Digunakan Bangun Drainase Milik Kabupaten

Dalam video yang diterima Wawai News, pihak yang mewawancara sempat mempertanyakan ke tukang yang sedang bekerja, apakah teknik pemasangannya dinding drainase itu hanya satu batu.

BACA JUGA :  Pengakuan Ayah Romadon Warga Batu Badak Terduga Pelaku Curas yang Ditembak Mati Polisi

Terdengar tukang menjawab, harusnya dua batunya.

Setelah itu dia mengaku, bahwa tukang di lapangan hanya kerja sesuai petunjuk.

Sehingga tak heran, jika saat ini terlihat beberapa titik drainase itu sudah ambrol terkikis.

Diketahui pembuatan drainase sepanjang 1.770 meter persegi itu menelan anggaran dana desa Batu Badak, mencapai Rp 541. 568.000.