Nasional

UAS Dicekal dan Dideportasi dari Singapura, Tuai Beragam Kecaman

×

UAS Dicekal dan Dideportasi dari Singapura, Tuai Beragam Kecaman

Sebarkan artikel ini

WAWAINEWS – UAS atau Ustaz Abdul Somad, di deportasi dan dicekal oleh pihak Keimigrasian Singapura.

Hal itu terpantau dari akun instagram UAS. Dari sebuah foto dan video singkat yang menggambarkan suasana didalam ruangan kecil dengan luas 1×2 meter dan dikurung seperti di penjara.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Unggahan dalam akun Instagram, UAS menjelaskan bahwa dia sedang berada di imigrasi Singapura. Kondisi yang dia unggah adalah saat sebelum dia dideportasi dari Singapura.

Uas di ruang 1×2 meter seperti penjara di imigrasi, sebelum dideportasi dari Singapore,” tulis UAS di akun instagram nya dikutip wawai news, Selasa (17/5/2022).

BACA JUGA :  UAS Ajak Infakkan Harta Untuk Kampung Quran di Pesawaran

Namun, dia tak merinci hal yang dialaminya. Dia hanya mengatakan bahwa berita lengkapnya akan diunggah dalam sebuah wawancara di salah satu channel YouTube.

“Berita lengkapnya saksikan esok wawancara Uas, Selasa 17 Mei 2022, hanya di channel: hai guys official,” katanya.

Sikap Imigrasi Singapura mendapat reaksi dari Anggota Fraksi PKS Dr Syahrul Aidi Maazat pada Selasa (17/5/2022) pagi menyatakan bahwa perlakuan imigrasi Singapura itu tidak baik.