WAWAINEWS – Ribuan pesepeda dari berbagai komunitas ikut dalam aksi sejuta sepeda satu Indonesia padati Jadetabek.
Aksi itu diselenggarakan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) bekerja sama dengan Bike to Work (B2W), Minggu, 5 Juni 2022.
Aksi ini rangkaian dari hari lingkungan hidup tanggal 5 Juni 2022 sekaligus memperingati hari sepeda dunia yang jatuh pada tanggal 3 Juni 2022 lalu.
Pada tahun 2022 ini merupakan peringatan Hari Lingkungan Hidup ke 50 tahun sejak dicetuskan pada Konferensi Stockholm tahun 1972.
Dirjen Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan (PPKL) Sigit Reliantoro mengatakan, jika masa depan kita adalah masa depan yang menggunakan renewable energi.
Menurutnya masyarakat harus didorong untuk beralih menggunakan energi ramah lingkungan salah satunya dengan bersepeda untuk mobilisasi harian mereka.
“Kita harus memulainya. Salah satunya dengan bersepeda. Kita juga mendorong dengan menggunakan mobil listrik” katanya.
Diungkapkan, kegiatan Ini merupakan wujud nyata dan komitmen para pesepeda untuk mengurangi Gas Rumah Kaca (GRK).
Kegiatan ini bertujuan untuk mengajak, mendorong, dan mengedukasi masyarakat luas dalam berkontribusi mengurangi emisi GRK yang bersumber dari kendaraan bermotor.
Sigit berharap agar menjadikan sepeda sebagai moda transportasi dalam menjalankan aktivitas sehari hari, sehingga mewujudkan hidup lebih sehat di lingkungan yang sehat. (*)