WAWAINEWS – Wakil Bupati Lampung Selatan Pandu Kesuma Dewangsa hadir dalam launching Bank Sampah Wawai, di Lingkungan Ragom Mufakat Kelurahan Way Urang, Kalianda, Lampung Selatan pada Sabtu, (10/11/22).
Bank Sampah Wawai diinisiasi oleh Yayasan Bina Lingkungan Lestari Waway Waste Fundation (WWF)
Wakil Bupati Pandu Kesuma Dewangsa mengatakan, Bank Sampah Wawai ada kreatifitas positif, dalam pelestarian lingkungan hidup. Ini juga sebagai edukasi agar tidak membuang sampah sembarangan dan memiliki nilai ekonomis.
Baca Juga : Warga Bandar Lampung Diajak Menabung di Bank Sampah
Pandu pun berjanji akan mendukung kantor Wawai Waste Fundanation. Dia berharap keberadaan Bank Sampah Wawai membawa manfaat dan dampak yang positif bagi masyarakat Lampung Selatan.
Ketua Dewan Pembina Yayasan Bina Lingkungan Lestari Wawai Waste Fundation (WWF) Lafran Habibi, mengatakan, program Bank Sampah Wawai ini, hadir di Lampung Selatan tidak lain untuk memberikan edukasi kepada masyarakat dalam mengelola sampah dilingkungan tempat tinggal.
Baca Juga: Ini Rekomendasi Pansus Bank Syariah Tanggamus
“WWF hadir mengedukasi masyarakat, kami mengajak masyarakat khususnya emak-emak mulai saat ini untuk memilah sampah yang ada dan penanganan sampah. Hal ini bertujuan untuk pengurangan sampah,” Kata Lafran Habibi.***