WAWAINEWS.ID – Keberadaan calo yang bebas berkeliaran di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Lampung Timur meresahkan.
Ulah para Calo yang diduga bebas berkeliaran di Disdukcapil Lampung Timur membuat warga takut karena kerap dipaksa saat warga mengurus administrasi kependudukan. Hal itu terkesan dibiarkan.
Hal tersebut disampaikan Ismail Subing selaku Kepala Desa Surya Mataram juga sebagai Ketua Forum Kepala Desa di Kecamatan Margatiga dalam Musrenbang yang dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Lampung Timur Azwar Hadi, pada Rabu (15/2/2023).
“Banyak warga kami di Kecamatan Margatiga yang mengadukan terkait keberadaan Calo di lingkungan Disdukcapil Lampung Timur kepada kami, mereka kerap dipaksa saat mengurus administrasi kependudukan,”ungkapnya.
Wabup Lampung Timur Ancam 8 Kades di Way Jepara yang Keluar Saat Musrenbang
Dikatakan banyaknya Calo di Lingkungan Disdukcapil Kabupaten Lampung Timur merupakan pengaduan warga kepada setiap kepala desa di wilayah Kecamatan Margatiga.
Wakil Bupati Lampung Timur Azwar Hadi mendapat laporan dari Ketua Forum Kepala Desa di Kecamatan Margatiga mengaku kaget dan baru mengetahui hal tersebut. Dia pun menjanjikan segera melakukan tindakan tegas.
3 Rekomendasi Kemendagri Terkait Pelaksanaan Pilkades 2023 di Lampung Timur
“Kalau untuk masyarakat yang resah karena banyak calo di Dinas kependudukan dan catatan sipil ini saya malah baru tahu kalau ada peraktek calo,”tegasnya.
Selanjutnya Politisi Golkar tersebut berjanji akan segera melakukan tindakan dengan mengkoordinasikan dengan kepolisian.
Buka Musrenbang di Sekampung Udik, Azwar: Wujudkan Rakyat Lampung Timur Berjaya