WAWAINEWS.ID – Ibarat senjata makan tuan, begitu lah menggambarkan kondisi Pemerintahan Provinsi Lampung yang terus mempromosikan pemutihan pajak. Ternyata mobil dinas Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung sendiri sempat menunggak pajak.
Sorotan kepada pemerintah Provinsi Lampung sepertinya belum selesai setelah infrastruktur, gaya heddon sang Kandinkes 14 tahun, kekinian warganet mengingatkan bahwa kendaraan dinas sang Gubernur dan wakil Gubernur Lampung nunggak pajak.
Akun Twitter @PartaiSocmed kembali membuat cuitan tentang Lampung yang menjadi sorotan netizen. Kali ini soal dugaan mobil dinas Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung yang menunggak pajak kendaraan.
Padahal, saat ini Pemprov Lampung melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) sedang menggelar program keringanan membayar pajak kendaraan bermotor sejak April hingga September 2023, dengan memberikan Diskon Pajak Kendaraan Bermotor, Bebas Bea Balik Nama (BBN2) dan Denda Pajak serta Diskon Pokok Tunggakan Pajak.
@PartaiSocmed, mencuit Selamat malam Pak Arinal Djunaidi, ayo segera bayarkan pajak mobil dinasnya mumpung ada program diskon tunggakan pajak dari Gubernur Lampung, dilihat pada Selasa (9/5/2023).
Mobil jeep Mercedes Benz type GLS400 (X166) A/T CKD tahun 2017 ini mempunyai tunggakan pajak sebesar Rp 8.526.340.
“Mbak Nunik yg cantik juga ya,” tambah @PartaiSocmed kepada Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim yang akrab disapa Nunik.
Akun tersebut juga mengunggah jumlah pajak yang harus dibayar sebesar Rp5.523.340. Hal itu membuat warganet kesal dan malu, karena justru kendaraan dinas para pejabat tersebut yang menunggak pajak.
Parah banget Gubernur ku ya Allah. udah pringas pringis waktu ada Presiden,gak tau daerah sendiri,berasa kiyowok banget,dan skrang Nunggak Pajak..rusak njobo njero,ngarep mburi,,isin pak sampean iki wong no 1 sak Lampung,” cuit @Slixe_13.
“Mobil pribadi mah iya dah telat bayar mah urusan masing2 dan kantor pajak. Tapi mobil dinas nunggak pajak tuh aneh banget.. bagian umumnya gk kerja apa gimanaa? Di tempat saya sebulan sebelum waktunya udh harus diurus.. si pemegang mobil pas diminta stnk gak ngasih2 kali yaa,” ucap akun lainnya.
Usai viral, berdasarkan data yang didapat dari informasi Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) Provisi Lampung, tertera jika Randis Gubernur Lampung dengan plat BE 1 jenis Jeep dan merk Mersedes Benz warna Obsidian Black tahun 2017, sudah dibayarkan pada hari ini, Selasa 09 Mei 2023 dengan jumlah pembayaran Rp8.170.250.
Sedangkan Kendaraan dinas Wakil Gubernur Lampung dengan plat BE 2 jenis Jeep dan merk Mersedes Benz warna Obsidian Black tahun 2017, juga sudah dibayarkan pada hari ini, Selasa 09 Mei 2023 dengan jumlah pembayaran Rp5.282.750. ***