Scroll untuk baca artikel
Lampung

Kades Bandar Dalam Pesibar Ditandu Puluhan Kilometer untuk Mendapatkan Perawatan Kesehatan

×

Kades Bandar Dalam Pesibar Ditandu Puluhan Kilometer untuk Mendapatkan Perawatan Kesehatan

Sebarkan artikel ini

LAMPUNG – Pemandangan miris kembali terjadi di Lampung dari wilayah terisolir, menunjukkan perjuangan warga yang sakit harus ditandu menggunakan alat seadanya dibawa jalan kaki dengan jarak puluhan kilometer. Kejadian itu pun viral di media sosial.

Peristiwa ini terjadi di Kabupaten Pesisir Barat, Provinsi Lampung, seorang kepala desa bernama Rudi Meilano. Ia merupakan Kades Bandar Dalam, Kecamatan Way Haru.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Dalam video yang beredar terlihat tubuh Kepala Desa ini ditandu menggunakan kasur yang di bawahnya telah dilapisi papan yang kemudian telah dililitkan ke sebatang bambu menggunakan kain.

Warga pun bergantian, beriringan membawa tubuh kades dengan berjalan kaki menyusuri jalanan yang tampak rusak berlumpur menuju laut. Wilayah tersebut diketahui sama sekali tidak bisa dijangkau oleh kendaraan empat.

BACA JUGA :  Polda Lampung Musnahkan Narkoba Senilai Rp10,7 Miliar, 94 Ribu Jiwa Terselamatkan

Kepala Puskesmas Bangkunat, Maria Susanti menyatakan warga yang ada divedeo tersebut ada Kades Bandar Dalam dan harus mendapatkan perawata atas penyakitnya.

Dikatakan bahwa desa Bandar Dalam Way Haru selama ini masih terolir alias terpencil. Selama ini, pasien yang membutuhkan perawatan harus ditandu karena tidak ada akses kendaraan roda empat.

“Dari hasil pemeriksaan tim dokter, Rudi Meilano diharuskan menjalani perawatan di rumah sakit,” katanya, Sabtu (19/4/2025).

Sehubgga pasien segera dirujuk ke RS Hermina, saat ini sudah dirawat di sana. ***