Agama

Ribuan Jemaah Ikuti Sholawatan Bersama Habib Syech di Metrokibang

×

Ribuan Jemaah Ikuti Sholawatan Bersama Habib Syech di Metrokibang

Sebarkan artikel ini

wawainews.ID, Lamtim – Ribuan jamaah dari berbagai daerah memadati Lapangan Dusun III Desa Margototo Kecamatan Metro Kibang Kabupaten Lampung Timur mengikuti Sholawatan bersama Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf dari Solo dan Bakso Bejo Korea pada Rabu malam tadi (26/06/2019).

Acara yang bertajuk Metro Kibang Bersholawat itu dalam rangka meresmikan masjid Roudhotul Huda didusun IX desa Margototo Kecamatan Metrokibang ditandai dengan penandatanganan Batu Prasasti.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Masjid Roudhotul Huda tersebut dibangun  oleh Pengusaha Bakso Bejo Korea beserta bantuan dari masyarakat setempat baik dari segi dana maupun tenaga.

“Saya mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga situasi aman, tertib dan kondusif, mari kita tidak usah ikut kejakarta besok, mari kita tetap tinggal di Lampung Timur dan tetap bersholawat di Lampung Timur,”ungkap Plt Bupati Lampung Timur,  Zaiful Bokhari dalam sambutannya.

BACA JUGA :  Aktivitas Sayap Kanan di Swedia Kembali Ancam Bakar Al Quran Setiap Jumat

Zaiful berharap Acara sholawat bersama tersebut bisa mendatangkan keberkahan khususnya kepada Kabupaten Lampung Timur khususnya Kecamatan Metro Kibang.

Terakhir, Plt Bupati Lamtim tersebut meminta Zaiful menghimbau kepada masyarakat Lampung Timur untuk tetap tinggal di Lmapung Timur dan tidak ikut aksi massa tanggal 27 Juni esok di Jakarta.

Warga dari berbagai daerah di Lampung tunpah di lapangan mengikuti Lapangan Dusun III Desa Margototo Kecamatan Metro Kibang Kabupaten Lampung Timur mengikuti Sholawatan bersama Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf.

Terlihat hadir, Mantan Bupati Lampung Timur yang kini menjabat sebagai Wakil Gubernur Lampung, Chusnunia Chalim,
Camat metro kibang, Edi Harnowo, Forcopimcam, Tamu undangan para kiyai dan Ulama Agama, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Tarmizi. (Abu Umar)