Lampung

Begini Riwayat Pasien 05 Covid-19 Warga Tanggamus yang Meninggal

×

Begini Riwayat Pasien 05 Covid-19 Warga Tanggamus yang Meninggal

Sebarkan artikel ini

TANGGAMUS – Satu pasien 05 di Rumah Sakit Mitra Husada ke Kabupaten Tanggamus, meninggal pada pukul 05.10 WIB, dan telah dimakamkan di tempat pemakaman baru di Pemakaman Umum Podomoro di Kecamatan Talang Padang Minggu (13/9/2020).

Pasien 05 tersebut diketahui atasn nama (SM) 34 tahun, warga Pekon Negeriagung, Kecamatan Talangpadang, Kabupaten Tanggamus. SM diketahui sebagai karyawan BUMN, tapi tidak jelaskan berkantor di mana.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Juru Bicara Satuan Tugas Percepatan Penangan Covid-19 Kabupaten Tanggamus, dr. Eka Priyanto, melalui keterangan resminya mengatakan Riwayat Penyakit Pasien 05, pada tanggal 03 September 2020, Pasien 05 melakukan perjalanan dari Jakarta, untuk menjenguk istri dan anaknya di Kabupaten Tanggamus.

Sebelum keberangkatannya Pasien 05 telah melakukan pemeriksaan RDT dengan hasil RDT Non-Reaktif. Pada Tanggal 06 September 2020 Pasien 05 datang ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Mitra Husada Pringsewu, dengan keluhan batuk dan pilek yang sudah dialaminya selama 3 hari.

BACA JUGA :  Pencuri 16 Tandan Pisang di Tanggamus, Terancam 7 Tahun Penjara

Terhadap Pasien 05 langsung dilakukan pemeriksaan Ro. Thorax dan ditemukan gambaran foto Thorax Pneumonia. Selain itu dilakukan Rapid Tes (RDT) dengan hasil RDT Non-Reaktif dan pasien dirawat di Ruang Isolasi RS. Mitra Husada.

Selanjutnya pada 07 – 08 September 2020 terhadap Pasien 05, dilakukan Swab Nasofaring (PCR) Corona Virus, di Laboratorium RSUD Pringsewu dengan hasil SARS COV2 Positif. Atas hasil tersebut, dilakukan isolasi terhadap Pasien 05 di Ruang Isolasi di RS. Mitra Husada Pringsewu, untuk mendapatkan penanganan/tindakan lebih lanjut sesuai dengan tata laksana kasus Covid-19.

Dijelaskan selama dalam perawatan di Ruang Isolasi, Pasien 05 dalam kondisi yang telah membaik, dengan suhu tubuh yang normal dan batuk pilek yang mereda. Bahkan pada tanggal 12 September malam, Pasien 05 masih sempat melakukan videocall (panggilan video) dengan keluarganya.

Dan pada anggal 13 september 2020  pada dini hari, tiba-tiba Pasien 05 mengalami perburukan gejala, yang lantas  mengakibatkan Pasien meninggal dunia pada Pk. 05.10 WIB. Padahal sebelumnya tidak ditemukan penyakit penyerta pada Pasien 05.

BACA JUGA :  Batam Geger, Warga Tertular Positif Covid-19 Capai 599 Orang

Terhadap jenazah Pasien 05, dilakukan pemulasaran jenazah, sesuai dengan tatalaksana kasus Covid-19 oleh pihak Rumah Sakit. Selanjutnya jenazah Pasien 05 diantar oleh pihak RS Mitra Husada ke Kabupaten Tanggamus Pada pukul 12.30 WIB, jenazah tiba Pemakaman Umum Podomoro, Pekon Negeriagung, Kecamatan Talangpadang.

Oleh Satuan Tugas Covid 19 Kabupaten Tanggamus bersama Pemerintah Kecamatan, Koramil dan Polsek Talangpadang serta tokoh masyarakat setempat, untuk selanjutnya dimakamkan sesuai dengan tatalaksana kasus Covid-19.

Terkait PCR Tes yang dilakukan terhadap kontak erat dari tracing Pasien 05 dan Pasien 06, dapat kami sampaikan bahwa saat ini kami masih menunggu hasil dari Satuan Tugas Covid 19 Provinsi Lampung.

Dengan kondisi ini, maka perkembangan kasus Positif Covid 19 di Kabupaten Tanggamus adalah 6 (enam) orang Konfirmasi Positif Covid 19. Dengan rincian, 3 orang sembuh, 1 orang dalam perawatan (Pasien 06), serta 2 orang meninggal dunia (Pasien 01 dan 05).

Dia mengingatkan masyarakat akan pentingnya protokol kesehatan. Selalu pakai masker, jaga jarak, hindari kerumunan dan sering cuci tangan pakai sabun. Dengan menjaga diri kita, maka kita juga menjaga keluarga kita serta orang-orang terdekat kita dari penularan virus corona. Selain itu, mari kita juga terus berdoa, agar pandemi Covid 19 ini segera berakhir.

BACA JUGA :  Dua Teroris JAD di Bekasi Asal Lampung

Personel gabungan Polres Tanggamus dan TNI Kodim 0424/TGM membantu penggalian kubur untuk pemakaman jenazah pasien Covid-19 Penggalian bersama warga itu dipimpin Kapolsek Talang Padang Iptu Khairul Yassin Ariga, bersama perwira pengawas Polres Tanggamus Iptu M. Yusuf, selaku Kasubbag Humas di area pemakaman.

Kapolsek Talang Padang Iptu Khairul Yassin menungkapkan, pihaknya juga melakukan penggalangan terhadap masyarakat agar dapat menerima pemakaman pasien 05 akibat Covid -19.

“Hasil koordinasi kepada Kadis Kesehatan, Kepala Puskesmas, Camat, Danramil dan pihak keluarga serta masyarakat. Tidak ada penolakan dari masyarakat,” ungkapnya.

Kapolsek menambahkan, bahwa lokasi pemakaman adalah lokasi pemakaman baru sehingga masih belum ada kuburan lain di sekitar, memang masih ada tanaman warga yang menumpang di lokasi pemakaman. (SMN)