TANJUNGPINANG – Rumono, salah satu Ketua RT di wilayah Tanjung Pinang Timur, dengan nama beken Pak Rete mengungkapkan serba-serbi kepesertaannya sebagai Calon Legislatif (Caleg) untuk DPRD Kota Tanjungpinang pada Pemilu 2024.
Pak Rete yang telah memiliki popularitas di wilayah berjuluk Kota Gurindam Negeri Pantun itu, mengakui tak memiliki modal sama sekali dan hanya membagikan kartu nama dan program jika terpilih. Hasilnya, ia hanya mendapat 189 suara.
“Modal sosialisasi door to door sebanyak 3 ribu rumah warga, tapi hanya memperoleh 189 suara selama masa kampanye,”ujar Rumono disela-sela menghadiri pleno rekapitulasi di Hotel CK Tanjugpinang, kepada Wawai News Minggu 3 Maret 2024.
Diketahui bahwa Rumono, menjadi Caleg DPRD Kota Tanjungpinang dari Dapil Tanjungpinang 3 meliputi Kelurahan Melayu Kota Piring, Kampung Bulang dan Batu IX.
Sosoknya sendiri dikenal sebagai Ketua Forum RT/RW di Kelurahan Batu IX, Tanjungpinang Timur, Kota Tanjungpinang. Dari sisi popularitas sosoknya tentu tak diragukan untuk dapil 3 Tanjung Pinang.
Untuk suara partai dari daerah pemilihan Dapil 3, PKB hanya memperoleh 1999 suara. Angka keramat triple 9, dengan memasang 8 calon dalam Pemilu 2024. Suara Rumono hanya terbesar kelima dari semua calon internal PKB.
“Begini lah politik, meski sudah berusaha hasil akhir rakyat yang menentukan. Ini menjadi pelajaran berharga tentunya, tanpa modal uang hanya mendapat suara demikian, mau diapakan,”ujar Rumono mengaku biasa saja dengan perolehan suaranya.
Diketahui KPU Kota Tanjung Pinang telah menyelesaikan rekapitulasi suara Pemilu 2024 ditingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Tanjungpinang Timur, yang telah menyelesaikan penghitungan, untuk Daerah Pemilihan (Dapil) Tanjungpinang 2 dan 3 Tanjungpinang Timur.
Berdasarkan hasil rekapitulasi PPK Tanjungpinang Timur, ada 6 caleg yang dipastikan mendapat kursi DPRD Kota Tanjungpinang, untuk Dapil Tanjungpinang Timur 2 berikut nama dan jumlah perolehan suaranya;
- Hendra Jaya (NasDem) 3.137 suara.
- Dewa Bahagia (Golkar) 2.122 suara,
- Alliyus (Gerindra) 2.120 suara,
- Johan Siringo-ringo (PDI-P) 1.544 suara,
- Arie Sunandar (PKB) 603 suara,
- Irawati (PKS) 841 suara.
Dari enam perolehan kursi tersebut, Hendra Jaya yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua II DPRD Kota Tanjungpinang, memproleh suara tertinggi.
Dari Dapil ini, Politisi NasDem menjadi pemenang dengan perolehan suara tertinggi, dia juga merupakan satu-satunya calon incumbent yang berhasil meraih kursi dari dapil setempat. Sementara 5 caleg lainnya merupakan wajah baru baru.