Zona Bekasi

Kuli Bangunan Tewas Tersengat Listrik di Bekasi

×

Kuli Bangunan Tewas Tersengat Listrik di Bekasi

Sebarkan artikel ini
Seorang Kuli Bangunan di Bekasi tewas tersengat listrik saat renovasi ruko di bilangan Medansatri, Kota Bekasi, Senin 22 April 2024
Seorang Kuli Bangunan di Bekasi tewas tersengat listrik saat renovasi ruko di bilangan Medansatri, Kota Bekasi, Senin 22 April 2024

BEKASI – Kuli bangunan tewas tersengat listrik saat bekerja renovasi rumah toko pakaian anak di Jalan Pangeran Antasari Jayakarta, Medansatria, Kota Bekasi, Jawa Barat, pada Senin 22 April 2024.

Kejadian tragis menimpa kuli bangunan diketahui bernama Lukman (42) itu sekira pukul 10.25 WIB siang tadi. Korban diduga memegang kabel listrik saat hendak turun dari lantai dua.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Korban merupakan warga kampung Rawa Pasung, Bekasi Barat. Dia tewas saat akan turun ke bawah. Diduga Lukman memegang kabel listrik dari tiang PLN ke Ruko Pakaian anak yang memiliki aliran listrik yang kuat.

BACA JUGA :  Reses Perdana, AFH Jaring Aspirasi di Kalibaru

Pendi saksi di lokasi mengakui bahwa melihat kejadian tersebut, saat korban tiba-tiba tergeletak. Menurutnya korban sempat kejang-kejang, namun saat dievakuasi ke Rumah Sakit, korban diketahui telah tak bernyawa alias meninggal.

“Iya bang, korban tiba-tiba sudah tergeletak di atas dan temanya menolong untuk di turunkan ke bawah. Pada saat di tolong korban masih kejang-kejang dan saat akan dibawa ke rumah sakit nyawanya tak tertolong hingga meninggal di tempat,” paparnya.

Polisi yang mendapatkan laporan, langsung mendatangi ke tempat lokasi kejadian.

Dan petugas PLN saat berada di lokasi menjelaskan pada saat si pekerja bangunan yang sedang akan turun ke bawah si pekerja memegang kabel listrik dan tidak tau itu kabel terlilit benang layangan hingga kulitnya kabel terkelupas.

BACA JUGA :  OTT Wali Kota Bekasi, Total 12 Orang Ditangkap Terkait Hal ini !

“Sepertinya saat korban sedang turun, ada kabel layangan, yang terlilit ke kabel listrik, sehingga kabel listriknya terkelupas,” ucap Seorang pekerja PLN di Lokasi.