Info WawaiKomunitasKuliner

Nasi Liwet Kang Dadan Cetak Rekor Penyajian Terbanyak

×

Nasi Liwet Kang Dadan Cetak Rekor Penyajian Terbanyak

Sebarkan artikel ini

WAWAINEWS Nasi Liwet Kang Dadan kali ini mencatat rekor penyajian terbanyak. Sebanyak 200 orang makan bareng dengan cara hamparan di balroom Lido Lake Resort dan Hotel, Bogor, Jawa Barat, Selasa (21/12/2021).

Acara makan nasi liwet bersama ini dipesan oleh PT Wawai Karya sebagai fasilitator kegiatan pembinaan atau konsilidasi pegawai Museum Nasional Indonesia tahun 2021. Makan bersama Nasi Liwet Kang Dadan tersebut dilakukan usai kegiatan game yang dipandu Rahul dan tim.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Seperti biasa seluruh pegawai Museum Nasional menikmati hidangan Nasi Liwet Kang Dadan, sejumlah lauk pauk sederhana. Bahkan terlihat Plt Kepala Museum Nasional Indonesia Ibu Sri Hartini ikut menghampar bersama ratusan pegawai lainnya.

BACA JUGA :  Situs Layanan Publik Kian Terancam Peretas

“Ini adalah rekor yang saya pegang. 200 orang makan bareng Nasi Liwet Kang Dadan, Alhamdulillah berjalan sukses tanpa kendala dan semua menikmatiNasi Liwet tanpa tersisa untuk 200 porsi,”kata Kang Dadan.

Ia pun mengaku bangga karena saat testimoni langsung pegawai Museum Nasional dan beberapa orang lainnya mengakui kelezatan Nasi Liwet Kang Dadan dan mampu menghadirkan kebersamaan.

Kegiatan ngaliwet bareng ini merupakan rangkaian program Team Building pegawai Museum Nasional Indonesia yang difasilitasi oleh PT Wawai Karya selaku event organizer.

“Ini adalah salah satu kegiatan dalam menjalin kebersamaan antar pegawai di Museum Nasional. Sebagai fasilitator, kami menawarkan program ngeliwet dan oleh pihak Museum Nasional diterima,”ujar Agus Effendi Owner PT Wawai Karya.

BACA JUGA :  Berminat, Cek Formasi dan Persyaratan Seleksi CASN Basarnas Tahun 2022

Menurutnya sengaja memilih Nasi Liwet Kang Dadan karena selama ini sudah populer dan kerap di pesan oleh berbagai instansi baik untuk makan siang bersama atau acara arisan dan lainnya. Tapi kapasitasnya hanya puluhan.

“Tapi semua yang sudah makan tersebut mengakui kelezatan Nasi Liwet Kang Dadan. Termasuk pihak Museum Nasional, buktinya sebanyak 200 porsi ludes tanpa sisa,”pungkasnya.(*)