Scroll untuk baca artikel
Zona Bekasi

Pekerja Temukan Magazine Aktif saat Ngeruk Lumpur di Bekasi

×

Pekerja Temukan Magazine Aktif saat Ngeruk Lumpur di Bekasi

Sebarkan artikel ini

KOTA BEKASI –  Warga Sepanjang Jaya, Kecamatan Rawalumbu, dikejutkan dengan penemuan Magazine dengan 19 amunisi aktif saat melakukan pengerukan lumpur, pada Senin 3 Juni 2024.

Temuan magazine dengan 19 butir amunisi aktif tersebut berada di Jalan Siaga B RT/RW05/06 depan rumah warga No. 260 Kelurahan Sepanjang Jaya, Kecamatan Rawa Lumbu sekira Pukul. 09.30 WIB kemarin.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Magazine aktif itu ditemukan oleh warga pertama kali bernama Saiful Ambia lalu memberitahukan penemuan benda tersebut kepada rekan kerjanya Fadilah. Kemudian diberitahukan ke warga lainnya.

Setelah Fadilah datang benda itu diambil dan diersihkan dari kotoran lumpur.  Setelah di bersihkan ternyata benar bahwa benda yang di temukan tersebut adalah sebuah Magazen yg berisi amunisi sebanyak 19 butir peluru aktif.

BACA JUGA :  Atasan Pukul Bawahan di DJP Bekasi Utara Dalam Proses Internal

Sekcam Rawalumbu Yudistira mengatakan kejadian tersebut langsung dilaporkan ke petugas Babhinkamtibmas dan Babinsa setempat.

“Warga kembali memberitahukan kepada warga lainnya untuk selanjutnya dilaporkan kepada petugas kepolisian dan Babinsa atas temuannya tersebut,” tukasnya.

Setelah dilaporkan kepada petugas Bhabinkamtibmas dan Babinsa, selanjutnya petugas mengamankan magazine berikut 19 peluru aktf tersebut untuk dilakukan pemeriksaan.

Hingga saat ini belum diketahui pemilik dari magazine jenis senjata serbu tersebut. Polisi juga masih mengumpulkan keterangan saksi. ***