“Pendaftarannya nanti di tanggal 5, itu instruksi dari NasDem pusat, sesuai dengan nomornya yaitu nomor 5, maka kita mendaftarkannya di bulan 5 tanggal 5 nanti. Besok tes kesehatan kejiwaan serta tes kesehatan bebas narkoba” tandasnya.
Sementara salah satu bakal calon legislatif dari daerah pemilihan (Dapil) 6 Kabupaten Tanggamus, Safrudin mengungkapkan, kedatangannya ke kantor DPD NasDem Tanggamus untuk melengkapi berkas dan melakukan pembuatan SKCK.
BACA JUGA: DPD Partai Nasdem Kota Bekasi Bukber bersama Kader Ranting Kayuringin
“Saya dari Dapil 6 kesini untuk melengkapi berkas pendaftaran bakal calon anggota dewan, dan tadi baru saja melakukan pembuatan SKCK serta melakukan sidik jari, petugas kepolisiannya langsung datang ke sini” ungkap Safrudin.
Safrudin mengatakan, dirinya mencalonkan diri untuk maju dalam pemilihan legislatif 2024 mendatang untuk membawa aspirasi masyarakat, sehingga jika ia terpilih ia akan berupaya mewujudkan aspirasi tersebut.
“Saya mencalonkan diri dengan membawa aspirasi masyarakat, karena sebagian besar aspirasi masyarakat khususnya daerah saya belum terwujud” katanya. (*)