Scroll untuk baca artikel
Info WawaiMegapolitan

Hari Kedua Perayaan HUT IKABOGA di Sarinah Mall, Berhasil Curi Perhatian Pengunjung

×

Hari Kedua Perayaan HUT IKABOGA di Sarinah Mall, Berhasil Curi Perhatian Pengunjung

Sebarkan artikel ini
Kemeriahan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Ikatan Boga (IKABOGA) Indonesia ke-36 di Sarinah Mall,di Jl. M. H. Thamrin, Jakarta dihari kedua berhasil mencuri perhatian pengunjung.
Kemeriahan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Ikatan Boga (IKABOGA) Indonesia ke-36 di Sarinah Mall,di Jl. M. H. Thamrin, Jakarta dihari kedua berhasil mencuri perhatian pengunjung.

WAWAINEWS.ID – Kemeriahan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Ikatan Boga (IKABOGA) Indonesia ke-36 di Sarinah Mall,di Jl. M. H. Thamrin, Jakarta dihari kedua berhasil mencuri perhatian pengunjung.

HUT ke-36 IKABOGA Indonesia yang digelar selama tiga hari berturut-turut (8-10/12) di Sarinah Mall diisi dengan berbagai kegiatan perlombaan dan edukasi.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Meliputi lomba membuat mini tower jajanan pasar yang diikuti anak-anak, story telling dengan tema sehat dan kuat dengan makan makanan bergizi dilanjutkan dengan lomba membuat bekal sehat anak sekolah.

BACA JUGA : Perayaan Puncak HUT ke-36 IKABOGA Selesai, Tahun 2024 Digelar di Palembang

BACA JUGA :  Rayakan HUT ke-36 Tahun, IKABOGA Indonesia Usung Tema Gapai Generasi Gemilang

Selanjutnya diisi dengan demo membuat kopi dengan metode manual brew dari oleh Rendro dari PT Filbert Group, membuat Wingko Babat menggunakan produk Rose Brand oleh Chef Dewi,  Demo Food Photography oleh Chef Iben, Artisan Tea bersama Silatea.

Ditutup dengan sesi Demo bersama Chef Muto (Kungfu Chef) diiringi oleh DJ Aldiano. Semua kegiatan tersebut digelar di hari kedua.

BACA JUGA : Rayakan HUT ke-36 Tahun, IKABOGA Indonesia Usung Tema Gapai Generasi Gemilang

Acara HUT ke-36 IKABOGA Indonesia tersebut dibuka langsung oleh Pembina IKABOGA Dr. Dewi Motik Pramono, M.Si yang ditandai dengan pemotongan tumpeng setelah sambutan ketua umum Retno Multiarti, A.Md.Par.

Pada hari pertama, 8 Desember 2023, ada talkshow yang menghadirkan dengan tema ‘You Are What You Eat’ yang diikuti oleh puluhan peserta terutama dari kalangan pengusaha kuliner, akademisi dan praktisi bidang kuliner.

BACA JUGA :  Marah Ditolak Berhubungan Badan, Suami di Pesawaran Tega Tujah Isteri dengan Senjata Tajam

BACA JUGA : Sambut HUT ke-36, IKABOGA Selenggarakan Talkshow, Lomba, Bazar hingga Fun Walk

Mereka begitu antusias mendengarkan pemaparan dari narasumber yang dihadirkan untuk memberi motivasi tentang UMKM dan perkembangan teknologi kekinian.

Tak kalah menarik pada hari kedua, saat pelaksanaan lomba membuat mini tower jajanan pasar yang dipandu oleh Chef Woro. Karya mini tower yang tersusun rapih pada meja peserta mencuri perhatian pengunjung mall untuk melihat dari dekat.

Mereka terkesima dengan tatanan kue jajanan pasar yang tersusun rapih oleh tangan terampil di meja. Dan tak kalah menarik perhatian, pengunjung mall terkesima dengan Jajajan Pasar (JAPAS) yang menyerupai Burung Garuda terpajang di area panggung.