Zona Bekasi

Polsek Bekasi Timur Berbagi Takjil

×

Polsek Bekasi Timur Berbagi Takjil

Sebarkan artikel ini

wawainews.ID, Bekasi – Bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang berada di wilayah hukumnya, khususnya kaum muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa Ramadhan, Polsek Bekasi Timur, membagikan takjil, pada Selasa (14/5).

Pembagian Takjil diadakan di depan pos lantas Jalan Raya Chairil Anwar, dengan
dipimpin langsung Kapolsek Bekasi Timur, Kompol H. Agung Iswanto, bersama Anggota Polisi Wanita (Polwan) Polsek Bekasi Timur.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Uniknya pembagian takjil tersebut diiringi lagu islami ditengah padatnya lalu-lintas, diiringi dahaga yang melanda.

Kompol Agung mengatakan, Selain atas atensi Kapolres Metro Bekasi Kota, pihaknya juga merasa harus menabur kebaikan ditengah masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa.

BACA JUGA :  Ini, Titik Penukaran Uang di Jalur Mudik

“Melihat antusias dan ucapan terima kasih masyarakat, menjadi semangat dan haru yang melekat bagi kami,”katanya.

Kompol Agung menambahkan, Jangan dilihat apa yang kami berikan, ini merupakan wujud, bahwa kami menyayangi dan menginginkan masyarakat Kota Bekasi selalu rukun, damai dan sejahtera.

“Harapnya, kedepan akan berbagi yang lebih banyaj lagi dan akan mengajak pihak lain untuk bersama berbagi rezeki di bulan suci,”tukasnya. (MBN)