Scroll untuk baca artikel
Agama

PP Muhammadiyah Tetapkan Awal Ramadhan 1440 H

×

PP Muhammadiyah Tetapkan Awal Ramadhan 1440 H

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi (f-ist)

wawainews-id-455098.hostingersite.com, Jakarta – Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, terlebih dahulu mengumumkan awal Ramadhan 1440 H, jatuh pada Senin, 6 Mei 2019. Waktu tersebut berdasarkan hasil hisab hakiki wujudul hilal yang dipedomani oleh Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Muhammadiyah.

Pengumumam disampaikan Pimpinan Muhammadiyah lewat maklumat bernomor 01/MLM/I.0/E/2019 yang dikutip dari situs resmi organisasi kemasyarakatan Islam tersebut.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Berikut keterangan isi maklumat yang disampaikan PP Muhammadiyah:

Ramadhan 1440H: Ijtimak jelang Ramadhan 1440H terjadi pada Ahad Kliwon, 5 Mei 2019M pukul 05:48:25 WIB.
Tinggi bulan pada saat terbenam Matahari di Yogyakarta (0=-070 48’ (LS) dan =1100 21’ BT) = +050 48’ 20” (hilal sudah terwujud).
1 Ramadhan 1440 H jatuh pada hari Senin legi, 6 Mei 2019 M.
Syawal 1440 H:

BACA JUGA :  Jemaah Mulai Lontar Jumrah, Penanda Puncak Haji

Ijtimak jelang Syawal 1440 H terjadi pada hari Senin wage, 3 Juni 2019 M pukul 17:40:46 WIB.
Tinggi Bulan pada saat terbenam Matahari di Yogyakarta (0= -070 48’ (LS) dan =1100 21’ BT) = 000 09’ 22” (hilal belum terwujud)
1 Syawal 1440 H jatuh pada hari Rabu Legi, 5 Juni 2019 M.
Zulhijah 1440 H:

Ijtimak jelang Zulhijah 1440 H terjadi pada hari Kamis Pon, 1 Agustus 2019 M pukul 10:14:35 WIB.
Tinggi bulan pada saat terbenam Matahari di Yogyakarta (0=-070 48’ (LS) dan =1100 21’ BT) = +030 15’ 41” (hilal sudah wujud).
1 Zulhijah 1440 H jatuh pada Jumat Wage, 2 Agustus 2019 M.
Berdasarakan hasil hisab tersebut, maka Pimpinan Muhammadiyah menetapkan 1 Ramadhan jatuh pada tanggal 6 Mei 2019, 1 Syawal pada tanggal 5 Juni 2019, 1 Zulhijah pada tanggal 2 Agustus 2019, sehingga Hari Arafah jatuh pada tanggal 10 Agustus 2019 dan Iedul Adha jatuh pada tanggal 11 Agustus 2019.

BACA JUGA :  Inspiratif, Ibu ini Berangkat Haji Bersama Anaknya Berkat Jualan Pencok

“Demikian maklumat ini disampaikan untuk dilaksanakan dan agar menjadi panduan bagi warga Muhammadiyah. Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya kepada kita,” demikian penggalan penutup Maklumat Muhammadiyah, Senin (25/3/2019).

Sementara itu, sebagai informasi, kementerian Agama RI belum menggelar rapat penetapan 1 Ramadhan 1440 H. Di himbau kepada masayrakat untuk memahami dan menghargai perbedaan. (Red)