OlahragaZona Bekasi

Samatri FC, Gelorakan Olahraga Sepakbola di Bekasi

×

Samatri FC, Gelorakan Olahraga Sepakbola di Bekasi

Sebarkan artikel ini

BEKASI – Relawan Samatri yang biasa bergerak dibidang sosial di wilayah Kota Bekasi, Jawa Barat, mulai merambah bidang olahraga dengan membentuk klub sepakbola.

“Samatri FC jadi konsen Samatri dibidang olahraga di Kota Bekasi, untuk menggelorakan sepakbola dengan beragam program kedepannya,”ungkap Agus bidang tim olahraga Samatri, kepada Wawai News, Sabtu (6/2/2021).

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Dikatakan Samtari FC ingin menggedor dan menggelorakan olahraga sepakbola di Kota Bekasi bagi usia 19 tahun kebawah yang dinilai Agus, masih belum maksimal dilakukan oleh Askot Bekasi.

Saat ini, jelasnya Samatri FC, mulai melakukan sparing, atau pertandingan persahabatan antar klub bola yang ada di wilayah Kota Bekasi. Hal tersebut sebagai perkenalan.

BACA JUGA :  Pengadaan Tanah 2022 di DPKPP Kota Bekasi Jadi Bancakan, AWPI Bakal Lapor APH

“Kami baru, sebatas sparing pengenalan diri. Kedepannya program sudah dirancang baik Liga, ataupun piala tropi sehari melibatkan empat klub begitu,”ujar Agus.

Liga sehari imbuhnya akan disesuaikan dengan tema yang berlangsung, misalkan waktu dekat ini tema Hari Pers nasional, maka bisa dibuat pertandingan melibatkan klub bola dari rekan wartawan di Kota Bekasi.

Saat ini untuk menggelar liga tentunya terkendala pandemi karena memerlukan waktu panjang. Tapi jika liga sehari melibatkan beberapa klub, lebih memungkinkan dengan kondisi yang terjadi saat ini.

Dia menyebutkan bahwa lahirnya, Samatri FC, tidak lain untuk meramaikan olahraga di Kota Bekasi, baik melalui pembinaan dan lainnya. Menurutnya pembinaan di Kota Bekasi sepertinya tidak berjalan.

BACA JUGA :  Intesifikasi Pengawasan Mobilitas di Jabar Ditingkatkan

“Posisi sepak bola di Kota Bekasi, saat ini memang belum membaik dibanding daerah lainnya di Jabar. Persipasi kita ga jalan,”jelasnya.

Samatri FC, perlahan akan terus berkembang saat ini lahir klub bola selanjutnya akan dibentuk olahraga lainnya meliputi bola tankis, volley dan lainnya.

“Besok sore, 6 Februari Samatri FC, akan menggelar pertandingan persahabat Big Match dengan Triad FC, bertempat di lapangan Bulak Rami Sumur Batu, Bantargebang,”pungkasnya mengajak, hadir.