JAKARTA – Siti Hediati Haryadi atau Titiek Soeharto Putri Presiden ke-2 RI, menyinggung kondisi Bansa Indonesia saat ini, tidak lebih baik di era Orde Baru.
“Saya rasa Bapak sedih, jika melihat kondisi bangsa Indonesia saat ini, jadi apa yang sudah beliau bangun selama ini keliatannya tidak semakin maju. Tapi sebaliknya agak sedikit mundur, hutangnya yang dulu berapa sekarang sudah ribu-ribuan triliun,” ujar Titiek Soeharto kepada awak media di Masjid At Tien pada sesi wawancara dalam Peringatan 100 tahun Pak Harto, dilansir dari Cendana News, Selasa (8/6/2021).
Menurutnya jika ditilik dari sudut pandang Soeharto, apa yang dibangun selama ini tidak terlihat lebih maju. Hal tersebut terlihat dari utang negara yang kian menumpuk dari tahun ke tahun. Bahkan, jauh melonjak dibandingkan waktu lampau.
Merayakan Mensyukuri 100 Tahun kelahiran Bapak Soeharto. Mudah mudahan kita bisa meneladani kiprahnya Pak Harto dan Ibu Tien hampir sepanjang hidupnya beliau abdikan bagaimana mensejahterakan rakyat Indonesia.
“Hari ini memepringati dengan online dengan 170 Masjid YAMP, yang tersebar di sejumlah daerah. Alhamdulillah ribuang umat antusias sekali untuk ikut yasinan dan berdoa,”paparnya.
Mba Titiek berharap agar rakyat Indoneisa untuk terus mendoakan yang terbaik bagi mendiang Bapak Soeharto dan Ibu Tien, agar beliau bahagia di Syurga. Karena sepanjang hidupnya Bapak Soeharto dan Ibu Tien berjuang untuk bangsa. Dikatakan bahwa Pak Harto dan Ibu Tien ingin Bangsa Indonesia terlepas dari kemiskinan dan kebodohan.
“Pak Harto dan Ibu Tien ingin melihat rakyat dan Bangsa Indonesia ini sekarang terlepas dari kemiskinan dan kebodohan. Untuk saya harapkan Pak Harto yang telah tenang dan bahagia di alam Syurga bisa bermohon langsung kepada Allah, untuk bisa menolong bangsa terlepas dari masalah yang ada saat ini,”ucapnya.
YAMP adalah amal bhakti yang diinisiasi Pak Harto, khusus untuk membangun masjid di Indonesia. Dana ia dikumpulkan dulu dulu dari para PNS dan masyarakat ramai, yang menyumbang sukarela untuk bangun masjid.
Saat ini ada 999 masjid tersebar di seluruh indonesia. Kesemapatan 100 tahun ini pun membukukan seluruh masjid yang ada ada dalam 6 jilid buku sudah di cetak,”tukasnya. ***