Politik

Yenny Wahid Sebut AHY Paling Cocok Jadi Cawapres Anies

×

Yenny Wahid Sebut AHY Paling Cocok Jadi Cawapres Anies

Sebarkan artikel ini
AHY dan Puan lari pagi bersama di Gelora Bung Karno, pada Minggu (18/6/2023)
AHY dan Puan lari pagi bersama di Gelora Bung Karno, pada Minggu (18/6/2023)

WAWAINEWS.ID – Ada empat nama anak mantan Presiden RI di tahun politik yang berkibar dalam pergulatan menghadapi Pilpres 2024. Keempatnya adalah Puan Maharani, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Gibran Rakabuming Raka, dan Yenny Wahid.

Puan Maharani putri dari Presiden kelima Megawati Soekarnoputri, AHY putra presiden keenam SBY, Gibran putra Presiden ketujuh Joko Widodo alias Jokowi, dan Yenny Wahid putri Presiden keempat KH Abdurahman Wahid aias Gus Dur.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Dari keempat putra presiden itu memiliki kans atau pendukung masing-masing, bahkan bisa disebut ada pendukung fanatik. Puan Maharani misalnya punya massa pendukung dari kalangan PDIP, AHY pendukungnya massa Partai Demokrat.

Kemudian, Gibran Rakabuming tentunya massa pendukung atau relawan Jokowi dan Gibran sendiri juga punya relawan. Sedangkan Yenny Wahid punya massa Gusdurian, dan juga kalangan NU.

BACA JUGA : PKS Meradang Izin Senam Bersama Anies Dibatalkan Sepihak, Herkos Sebut Pemimpin Kota Bekasi Diktator

Sejauh ini, Puan Maharani sudah tersisih dari babak awal bakal capres, tapi sebagian orang ada yang masih berharap PDIP merevisi pencapresan Ganjar Pranowo, dan diganti dengan Puan.

BACA JUGA :  Anies-Gus Imin Resmi Deklarasi Pasangan Capres-Cawapres 2024

Sedangkan AHY, oleh Partai Demokrat diupayakan bisa menjadi cawapres Anies Baswedan dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Gibran Rakabuming Raka juga diupayakan soal umurnya yang belum 40 tahun, konon uji materi ke MK agar diturunkan syarat umur capres cawapres menjadi 35 tahun juga untuk memberi jalan bagai Gibran.

Sedangkan, Yenny Wahid tidak berparpol, kini diperhitungkan di bursa capres. Ketiga koalisi tertarik padanya. Yenny Wahid sendiri mengaku dekat dengan bakal capres Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo.

BACA JUGA : AHY-Puan Lari Pagi Bareng di Gelora Bung Karno, Tindak Lanjut Cawapres?

Yenny Wahid sempat bersautan di X (Twitter) dengan politisi Partai Demokrat Jansen Sitindaon. Jansen menolak Yenny Wahid jadi cawapres di Koalisi Perubahan, tidak cocok katanya.,

Yenny menjawab dan terlihat nada tidak suka, tapi juga mengatakan, dirinya mendukung AHY jadi cawapres Anies Kemudian di tayangan teve, Yenny menyatakan Anies-AHY sudah pasangan yang paling cocok.

Nah, soal anak-nak para mantan Presiden itu mendapat perhatian juga dari kritikus Faizal Assegaf Dia menuliskan dalam unggahan di X (Twitter) dengan judul: Lomba Politik Dinasti, Empat Anak Penguasa…”

BACA JUGA :  AJAIB, Tiba-tiba Otak Buzzer Disetel Rada Bener

BACA JUGA : Demi Kemenangan, PKS Legowo Jika Anies Dipasangkan dengan AHY

Menurut dia, di buku saku SBY, nama Puan Maharani sudah dicoret, gagal diusung Megawati. Yang kini menjadi sorotan serius Cikeas adalah Gibran dan Yenny Wahid membayangi hajat AHY.

Teater jelang pilpres 2024. Kata diam tiga anak mantan presiden (Yenny, Puan dan AHY), plus putera Jokowi yakni Gibran, terus diperbincangkan. Berlomba merebut peluang jadi Cawapres.

“SBY selama 10 tahun bekerja keras demi AHY masuk ke pusat kekuasaan. Tak ubahnya Megawati memanjakan Puan Maharani. Lucunya Jokowi kian putar otak agar Gibran dipungut Prabowo,” ujarnya.

Namun yang menarik, lanjutnya, Yenny Wahid dinilai jauh lebih matang dan tidak punya ambisi. Tak heran, ketika nama Anies – Yenny muncul di ruang publik, menuai simpati dan dukungan yang luas.

BACA JUGA : Adem, Bacapres Anies dan Ganjar Foto Bersama di Jamuan Raja di Mina

BACA JUGA :  Menohok, Begini Respon Anies Terkait Pernyataan Prabowo untuk Merangkul Semua

“Yenny Wahid memiliki hubungan yang kuat dengan jejaring dan basis Nahdliyin di Jatim, Jateng, Jabar dan Banten. Dan dikalangan kiyai sepuh maupun struktur ormas NU, cukup signifikan.”

Namun putri almarhum Gus Dur tersebut cenderung santai dan menjaga martabat. Yenny sangat tenang, legowo dan tak ingin dituding menjegal AHY yang sangat berambisi jadi Cawapres.,

“Bahkan Yenny menyindir, AHY pantas berpasangan dengan Anies. Publik membaca, sikap elegan itu sebagai pesan kuat bahwa: Demokrat mengunci NasDem dan PKS, harus AHY Cawapres,” tulis Faizal Assegaf (@faizaalassegaf).

Walhasil, SBY, AHY dan elite Demokrat, makin terlihat kaku. Tidak berbesar hati mengakui Anies – Yenny Wahid adalah pasangan yang ideal. Kedua tokoh bukan Ketum partai, tentu jauh lebih afdol.

BACA JUGA : Doa Anies Cermin Kekuatan Spiritual

“Sebaliknya AHY yang bermodalkan Ketum partai, semakin ngotot. Selain mengadu nasib untuk dipinang Anies. Juga mulai asyik bermain mata dengan PDIP agar dilirik Ganjar. Jelas tidak elok!” ungkap Faisal Assegaf yang melabeli dirinya sebagai kritikus itu.***