wawainews.ID, Lamtim – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lampung Timur, menetapkan anggota terpilih DPRD Lampung Timur hasil Pemilu 2019 pada Senin Minggu (22/7/2019).
Terdapat 50 anggota DPRD terpilih yang ditetapkan. Anggota terbanyak berasal dari Fraksi PDI Perjuangan dengan 9 kursi. Sedangkan PAN hanya memperoleh satu kursi.
Sisanya terdiri dari Fraksi PKB 8 kursi, NasDem 8 kursi, Demokrat 6 kursi, Gerindra 6 kursi, Golkar 7 kursi, dan PKS 5 kursi. Dengan perolehan suara tersebut, PDIP diprediksi mendapatkan sembilan kursi di DPRD Lamtim
“Sesuai hasil penetapan, PDIP meraih sembilan kursi, PKB dan Partai NasDem masing-masing delapan kursi serta Partai Golkar sebanyak tujuh kursi,”ungkap Ketua KPU Lamtim Andri Oktavia, Senin (22/7/2019).
Selanjutnya sambung dia, untuk Partai Demokrat dan Partai Gerindra masing-masing enam kursi, PKS lima kursi dan PAN satu kursi.
Andri mengklaim bahwa tingkat partisipasi pemilih pada pemilu serentak 2019 mencapai 76 persen. Partisipasi Pemilu 2019 lebih tinggi dibanding pemilu sebelumnya.
Pada pemilihan bupati 9 Desember 2015, tingkat partisipasi pemilih mencapai 63 persen. Kemudian naik menjadi 69 persen pada pemilihan gubernur yang berlangsung 27 Juni 2018.
Dia berharap angka partisipasi pemilihan Bupati Lamtim tahun 2020 mendatang, tingkat pemilih lebih tinggi dibanding pemilu 2019.
Ini daftar Caleg Terpilih DPRD Lamtim
Dapil 1
1. Ali Johan Arif (PDIP)
2. Yusran Amirullah (NasDem)
3. Purwianto (Gerindra)
4. Mursalin (Demokrat)
5. Ariyan Putra Marga (Golkar)
6. Masrul Hafi (PKB)
7. Nurfauzan (PKS)
Dapil 2
1. Ria Andayani (Gerindra)
2. Heri Irawan (Gerindra)
3. Sukartini (PKB)
4. Andri (Golkar)
5. Gede Suartiyaye
6. Asnawi (NasDem)
7. Iskandar Muda (Demokrat)
Dapil 3
1. Antonius Gatot (PDIP)
2. Miswanto (PDIP)
3. Taufik Gani (Demokrat)
4. Imam Jaki Nurhidayat (Golkar)
5. Muhammad Zakwan (Gerindra)
6. Akmal Fathoni (PKB)
7. Agus Putra Eka Jasutra (NasDem)
8. Muslih Haryono (PKS)
Dapil 4
1. Wajib Husni (PKB)
2. Wayan Surya Utama (PDIP)
3. Teguh Suyatman (PKS)
4. Agus (Gerindra)
5. Supriyono (NasDem)
6. Pahrudin (Golkar)
7. Najamudin (PAN)
Dapil 5
1. Made Tangkas Budawan (PDIP)
2. Joko Pramono (PDIP)
3. Alfiansyah (PKB)
4. Rizki Cahya Dinata (Gerindra)
5. Hajat Sudrajat (Golkar)
6. Badrun Susanto (NasDem)
7. Nyoman Sariyasa (Demokrat)
8. Gunardi (PKB)
Dapil 6
1. Wiwik Yuliana (NasDem)
2. Deni Supriyadi ( PDIP)
3. Siti Bariyah (PKS)
4. Akhmad Basuki ( PKB)
5. Mugiadi (Demokrat)
6. Sudibyo (Golkar)
7. Suminah (NasDem)
Dapil 7
1. Irson Hendriansyah (Demokrat)
2. Lilis Setyawati (PKB)
3. Paryoto (PDIP)
4. Nawawi Iskandar (NasDem)
5. Made Subrata (Golkar)
6. Awal Riyadi (PKS)
Red