Uncategorized

HUT ke-74 RI, 16 Desa di Way Jepara Ikuti Karnaval

×

HUT ke-74 RI, 16 Desa di Way Jepara Ikuti Karnaval

Sebarkan artikel ini

wawainews.ID, Lamtim – Dalam rangka memperingati HU ke-74 RI, 16 desa di Kecamatan Way Jepara, Kabupaten Lampung Timur, menggelar karnaval pembangunan, Minggu (18/8/2019).

Karnaval yang menjadi agenda tahun wilayah tersebut diikuti ribuan peserta dari SD hingga SMA dan melibatkan perwakilan masing-masing desa. Agenda rutin kali ini di buka langsung oleh Bupati Lampung Timur, Zaiful Bokhari.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Dalam gelaran karnaval, masing-masing perwakilan mengenakan kostum tematik aneka profesi. Ada yang mengenakan kostum profesi kesehatan, TNI, busana adat dll. Bahkan ada membawa replika tokoh pewayangan.

Camat Way Jepara, Supriyanto
menyampaikan bahwa kegiatan karnaval dalam rangka memperingati HUT ke 74 RI tersebut secara rutin digelar di Kecamatan Way Jepara.

BACA JUGA :  Hampir Sewindu, Kasus Pembunuhan dan Perkosaan Anak di Lamtim Belum Tertangkap

Supriyanto menambahkan peserta karnaval tahun ini diikuti oleh siswa siswi tingkat Paud, TK, SD, SMP, dan SMA se-Kecamatan Way Jepara. Selain itu terdapat pula peserta dari masing-masing perwakilan desa yakni sebanyak 16 desa yang ada di Kecamatan Way Jepara.(Abu Umar)