Kabar Desa

Tampilan Wayang, Tutup Acara Bersih Desa Purwo Kencono

×

Tampilan Wayang, Tutup Acara Bersih Desa Purwo Kencono

Sebarkan artikel ini

wawainews.ID, Lamtim – Berbagai kegiatan dilaksanakan mulai dari kerja bakti, senam sehat, dilanjut acara musik dangdut, mengisi acara perhelatan program Bersih Desa di Purwo Kencono, Kecamatan Sekampung Udik, Kabupaten Lampung Timur.

Acara bersih desa masih menjadi tradisi masyarakat setempat, selain senam dan lainnya puncak kegiatan diisi dengan menampilkan budaya wayang kulit semalam suntuk, untuk memberi tontonan warga setempat.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

“Wayangan menjadi agenda rutin warga desa Purwo setiap tahun saat puncak acara bersih desa,”ungkap Widodo Kepala Desa Purwo Kencono, Selasa (17/9/2019).

Hal tersebut bentuk syukur atas capaian yang telah dilaksanakan selama acara bersih desa serta capaian yang telah didapat selama setahun. Dia juga mengucapkan terimakasi dan bangga atas kehadir orang nomor satymu di Lampung Timur si puncak acara beesih desa itu sendiri.

BACA JUGA :  Miris, Jalan Lapen di Desa Bumi Mulyo Mulai Rusak

Menurutnya pertunjukan wayang kulit semalam suntuk tersebut tidak lain bentuk dari ucapan terima kasih kepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan berbagai macam hal kebaikan kepada warga Purwo Kencono. Hal lainnya sebagai sarana memperkokoh jalinan silaturahmi dan sosial antar warga.

Melalui silaturrahmi akan memperat raaa kesetiakawanan sosial, solidaritas sosial, yang pada gilirannya akan memperkokoh rasa persaudaraan sesama warga masyarakat desa Purwo Kencono.

Dalam kesempatan tersebut Widodo juga menyampaikan kelurahan infrastruktur di desa Purwo Kencono langsung di hadapan Bupati Lampung Timur, Zaiful Bokhari.

“Kami berharap infrastruktur didesa Purwo Kencono dapat diperhatikan. Begitu pun , gedung SD Setia Bakti desa Purwo kencono kondisinya sangat memperihatinkan,”tandasnya.

BACA JUGA :  Klarifikasi Video Senam, Guru SD Srimenanti: Kami Bingung Mereka Itu LSM apa Timses?
Bupati Lamtim Zaiful Bokhari bersama Kades Purwo Kencono dalamngiat Bersih Desa, Selasa (17/9/2109)

Bak gayung bersambut perminta kepala desa Purwo Kencono, langsung mendapat respon dari Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari, dengan mengatakan akan diperbaiki dalam waktu dekat.

“Infrastruktur desa dan bangunan sekolah SD Setia Bakti tersebut, saya berjanji akan segera memperbaikinya dalam waktu dekat,”tegas Zaiful.

Acara Bersih Desa Purwo Kencono berlangsung meriah dari awal sampai akhir, warga terus memadati lokasi lapangan desa. Hadir dalam acara itu berbagai tokoh lintas desa, camat, dan undangan. (Kandar)