Scroll untuk baca artikel
Lingkungan Hidup

Pasca Viral, DLH Pringsewu Baru Bersihkan Sampah di Pasar Pagelaran

×

Pasca Viral, DLH Pringsewu Baru Bersihkan Sampah di Pasar Pagelaran

Sebarkan artikel ini
Petugas DLH Kabupaten Pringsewu, membersihkan sampah di pasar Pagelaran, usai viral di media sosial 7 Februari 2024
Petugas DLH Kabupaten Pringsewu, membersihkan sampah di pasar Pagelaran, usai viral di media sosial 7 Februari 2024

PRINGSEWU No Viral, No Clean mungkin itu pantas disematkan untuk menilai kinerja Dinas Lingkungan Hidup (DLH) di Kabupaten Pringsewu, Lampung.

Pasalnya sudah sepekan tumpukan sampah yang menyemaki pemukiman warga di pasar Pagelaran Pringsewu terbiarkan begitu saja. Hingga membuat lingkungan terlihat kumuh, dan bau busuk akibat sampah yang dibuang orang tak bertanggungjawab.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Namun setelah viral, melalui unggahannya di media sosial Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pringsewu bersama Unit Pelayanan Teknis (UPT) Persampahan, bergerak melakukan pembersihan sampah di Pasar Pagelaran.

Sampah yang sengaja dibuang sembarangan oleh orang yang tak bertanggungjawab itu, membuat kondisi pemandangan buruk dan menimbulkan bau menyengat. Namun baru setelah viral, dibersihkan.

BACA JUGA :  Pembersihan Pulau Sampah di Citarum Jembatan Babakan Sapaan, Butuh Waktu 7 Hari

Pemandangan horor akibat ceceran sampah yang menyasar disekitaran  rumah warga kini sudah tidak ada lagi. Setelah kondisi tersebut di viral kan oleh warga melalui media sosial.

“Sampah-sampah yang bertumpukan di pasar Pagelaran tersebut, dibersihkan oleh 4 petugas kebersihan untuk dibuang ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA), “ungkap Adam Alkhuiyus petugas DLH bagian persampahan.

Dirinya berharap kejadian serupa tidak terulang kembali. Guna meminimalisir terjadinya tumpukan sampah ia menghimbau kepada masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya.

Menurut Adam, pihaknya sudah melakukan upaya maksimal dalam penanganan sampah.

” Mari kita bersama menjaga kebersihan lingkungan pasar dengan membuang sampah tidak sembarang, “pungkasnya dilansir dari hariandaerah.

Sebelumnya, kondisi sampah itu menyebar melalui video amatir dengan durasi 1:14 menit. Kondisi yang menggambarkan amburadul sampah menyebar melalui grup whatsApp, termasuk di jejaring sosial Facebook.

BACA JUGA :  Warga Sumur Batu Keluhkan Bau Sampah Bersumber dari Antri Truk Angkutan

Dalam video nampak memperlihatkan lokasi komplek Pasar Pagelaran Kabupaten Pringsewu yang kondisinya banyak didapati ceceran dan tumpukan sampah yang dibuang sembarangan.