KOTA BEKASI – Pemerintah Kota Bekasi bersama PT Delapan Angan Cipta, bakal menggelar Bekasi Baraka Market pada 25–27 Juli 2025 di Revo Mall Bekasi.
Bekasi Baraka Market akan menampilkan gaya hidup halal, dilaksanakan dalam rangka memperkuat sektor ekonomi riil dan membuka akses pasar yang lebih luas bagi pelaku usaha lokal, khususnya di sektor halal.
Mengusung konsep business to customer, Baraka Market akan menghadirkan 150 pelaku usaha dari sektor kuliner, fesyen muslim, produk anak, hingga komunitas.
Acara ini juga menghadirkan layanan legalisasi usaha seperti NIB, PIRT, HAKI, dan sertifikasi halal secara gratis di lokasi pameran.
“Pameran ini momentum untuk memperkenalkan strategi kolaborasi yang mendorong pertumbuhan ekonomi lokal. Bukan hanya ruang promosi, tapi juga jadi tempat edukasi, legalisasi, dan peningkatan kapasitas pelaku usaha,” kata Deddy Andu, inisiator Indonesia Baraka Market, Jumat (25/4/2025).
Pemerintah mencatat ada lebih dari 300 ribu pelaku UMKM di Kota Bekasi, sebagian besar bergerak di sektor kuliner dan fesyen muslim. Baraka Market menjadi bagian dari program pemulihan ekonomi melalui penguatan sektor halal dan partisipasi masyarakat.
Ketua Dekranasda Kota Bekasi, Wiwiek Hargono, menambahkan bahwa Bekasi Baraka Market bakal membuat ruang bagi pengrajin dan UMKM agar produknya tidak hanya dikenal di Bekasi, tapi juga bisa menembus pasar nasional bahkan internasional.
“Tantangan terbesar itu soal mindset. Banyak yang masih berpikir butuh modal besar untuk mulai usaha. Padahal jika dikelola dengan baik, yang kecil pun bisa tumbuh. Di sinilah peran pelatihan dan pendampingan dari Dekranasda dan mitra,”ujarnya.
Ia menegaskan pentingnya kolaborasi dengan media dan masyarakat agar program pemerintah bisa menjangkau lebih luas.
“Pemerintah tidak bisa menyentuh semua langsung. Maka peran aktif masyarakat untuk mencari informasi dan ikut program itu penting,” lanjutnya.
Bekasi Baraka Market juga akan diramaikan kelas parenting, kajian Islam, workshop kreatif, lomba anak, hingga demo masak dan talkshow UMKM.
Acara ini terbuka untuk umum dan didesain sebagai ruang edukasi sekaligus rekreasi keluarga.***