GARUT – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan terjadi gempa bumi berkekuatan 6,5 magnitudo yang berpusat di perairan selatan Jawa Barat.
Peristiwa gempa bumi itu terjadi Sabtu (27/4) pukul 23.29 WIB dengan kedalaman 10 kilometer. Lokasi gempa berada di 8,42 lintang selatan dan 107,26 bujur timur.
Titik episentrum gempa berada 151 kilometer sebelah barat daya Kabupaten Garut, Jawa Barat.
“Gempa tidak berpotensi tsunami,” demikian pernyataan resmi BMKG yang dikutip di Jakarta, Sabtu.
Gempa dilaporkan terasa di Kabupaten Garut, Sukabumi, Tasikmalaya, Bandung, Purwakarta. Serta Kota Sukabumi, Tasikmalaya, Bandung, dan Ciamis.
Update dampak gempa;
- Kabupaten Tasikmalaya:
Pesantren Cibodas, Masjid Al Mansuryah di Desa Mekarwangi Kecamatan Cisayong, Pesantren Al Furqon, rumah terdampak di Desa Cilangkap Kecamatan Manonjaya Tasikmalaya. - Kabupaten Garut:
RSU Pameungpeuk, 1 rumah di Cilawu ambruk, benteng Bank BRI ambruk, satu rumah di Talegong terdampak, 2 unit rumah di Sukawening terdampak.
Kabupaten Bandung Barat;
1 rumah di Desa Citatah roboh.
Kabupaten Sukabumi;
Plafon Masjid At-Taqwa di Desa Cijurey Kecamatan Gegerbitung plafonnya ambruk di hampir seluruh bangunan.
Kabupaten Ciamis;
1 rumah di Desa Ratawangi rusak berat.
Sementara korban terdampak di Garut, yaitu Mahmud (65 th), warga Pameungpeuk mengalami luka di kepala akibat terjatuh karena menabrak motor saat berlari ke luar rumah.
Sementara korban anak Arpan (6 th) warga Kampung Leuwi Simar, terluka di bagian kepala akibat kejatuhan genting saat gempa. Keduanya telah mendapatkan perawatan.
Di Tasikmalaya satu santri Pesantren Al Furqan terluka.
Ini adalah data sementara. BPBD Provinsi Jawa Barat terus melakukan koordinasi dengan BPBD Kabupaten Kota. Dan BPBD Kabupaten Kota melakukan assessment di wilayahnya masing-masing.
Perangkat Daerah Diminta Data Dampak Gempa
Sementara itu, Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman menginstruksikan kepada semua kepala perangkat daerah Pemda Provinsi Jabar untuk memantau dan mendata dampak dari gempa yang terjadi Sabtu (27/4/2024) malam WIB.
“Terutama kepala perangkat daerah yang mengemban tugas sebagai penjabat bupati atau wali kota di Jawa Barat, saya instruksikan untuk meninjau, turun langsung ke lapangan, dan mendata dampak dari gempa bumi semalam,” kata Herman di Kota Bandung, Minggu (28/4/2024).
Berdasarkan laporan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa magnitudo 6,5 mengguncang Kabupaten Garut pada Sabtu (27/4/2024) pukul 23:29 WIB. Lokasi gempa berada di 151 km barat daya Kabupaten Garut dengan kedalaman 10 km.