Scroll untuk baca artikel
InfrastrukturLampung

Jalan Rusak, Warga Pekon Tanjungjati Gotong Royong Perbaiki

×

Jalan Rusak, Warga Pekon Tanjungjati Gotong Royong Perbaiki

Sebarkan artikel ini
Warga Pekon Tanjung Jati, bergotong royong memperbaiki jalan rusak parah di wilayahnya, Minggu (9/1/2022)- foto Sumantri

WAWAINEWS – Warga Pekon (desa) Tanjung Jati Kecamatan Kotaagung Timur, Tanggamus bergotong royong perbaiki jalan yang kondisinya rusak parah.

Selain warga pekon setempat, hadir juga perwakilan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Tanggamus yang turut serta memberikan sumbangsihnya.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Warga Pekon Tanjung Jati, Saripudin mengatakan, akses jalan umbul baru Pekon Tanjung Jati sangat tidak layak untuk dilalui, apabila saat musim penghujan kendaraan sulit melintas, sehingga masyarakat setempat berswadaya untuk memperbaiki jalan tersebut.

“Gotong royong yang dilakukan dengan swadaya masyarakat setempat hanya seadanya agar kendaraan bisa lewat apabila dalam kondisi hujan” kata Saripudin. Minggu (9/1/22).

BACA JUGA :  Harga Beras Alami Fluktuasi, Arinal Ingatkan Gabah Tak Dijual ke Luar Provinsi Lampung

Saripudin berharap agar pihak pemerintah daerah maupun pusat agar memperhatikan akses jalan tersebut, karena akses jalan itu merupakan jalan perputaran ekonomi masyarakat.

“Kami berharap supaya Pemkab Tanggamus melalui OPD terkait segera memperbaiki jalan desa kami, apabila jalan tersebut sudah bagus, maka akan berdampak terhadap perputaran ekonomi dan kehidupan masyarakat” harapnya.

Pada kesempatan itu, Kepala Pekon Tanjung Jati, Asiah menyampaikan, jalan Dusun Umbul Baru Pekon Tanjung Jati untuk sementara ini dilakukan gotong-royong secara swadaya dan seadanya.

“Jalan lingkar ini menjadi prioritas kita, karena memang kondisi jalan yang ada di sana sangat tidak layak, untuk sementara ini kita bersama warga melakukan gotong royong, karena saat ini kondisi jalan sangat menghambat semua aktivitas masyarakat,” kata Amsiah.

BACA JUGA :  Bupati Tanggamus Minta Ombudsman Memberi Nilai Objektif Terkait Pelayanan

Diungkapkannya bahwa dampak dari rusaknya akses jalan tersebut sangat terasa saat warga setempat mengalami gangguan kesehatan, semoga melalui gotong royong ini, bisa menopang aktivitas warga.