WAWAINEWS – Pantai Digul, di Desa Tanjung Agung, Kota Agung Barat, Kabupaten Tanggamus memiliki pesona keindahan alam yang belum banyak terjamah tangan manusia.
Wilayah Pesisir Tanggamus, banyak potensi destinasi pantai karena diapit Gunung Tanggamus dan Bukit Barisan.
Jika di Bali ada Bedugul, maka di Tanggamus ada Digul yang menawarkan pesona alam. Pengunjung bisa menikmati sunset, bermain di Pantai dan melihat aktivitas nelayan.
Tak banyak yang tahu bahwa di Pantai Digul, kalian akan melihat panorama bukit barisan yang memanjang seolah membendung laut dengan perkasanya sambil melihat matahari terbenam. Membuat suasana Pantai Digul kian syahdu dengan pemandangan sisi kirinya adalah Gunung Tanggamus.
Cocok untuk berswafoto dengan latar belakang bukit barisan ataupun Gunung Tanggamus. Hal lain di Pantai Digul perahu nelayan yang berderet di kala sore, yang parkir usai mencari ikan.
Saat ini tengah memasuki musim angin tenggara membuat nelayan mengeluhkan hasil tangkapan.
Pantai Digul, lokasinya tak jauh dari lokasi pusat Kota Agung. Tapi anda harus melintasi jalan berbatu yang telah di onderlagh. Infrastruktur jalan masih belum maksimal menuju lokasi tersebut.
Pintu masuknya melalui jalur pasar Wonosobo, selama ini hanya dikelola desa dengan seadanya. Hingga memerlukan sentuhan pemerintah daerah agar Digul menjadi salah satu destinasi wisata di Tanggamus.