Scroll untuk baca artikel
Zona Bekasi

Pj Wali Kota Doakan 112 Jemaah dari ASN Pemko Bekasi Jadi Haji Mabrur dan Mabruroh

×

Pj Wali Kota Doakan 112 Jemaah dari ASN Pemko Bekasi Jadi Haji Mabrur dan Mabruroh

Sebarkan artikel ini
Pj Wali Kota Bekasi Gani Muhamad menghadiri Ratiban sekaligus pelepasan 112 jemaah haji dari lingkup Pemko Bekasi, pada Selasa 7 Mei 2024
Pj Wali Kota Bekasi Gani Muhamad menghadiri Ratiban sekaligus pelepasan 112 jemaah haji dari lingkup Pemko Bekasi, pada Selasa 7 Mei 2024

BEKASI – Pj Wali Kota Bekasi R Gani Muhamad menghadiri ratiban dan pelepasan calon jemaah haji 1445 H/2024 dari lingkungan Pemko Bekasi di Balai Patriot, pada Selasa 7 Mei 2024.

Musim Haji Tahun 1445 H/2024 dikatakan jumlah jemaah haji asal Kota Bekasi kuotanya mencapai 2.476 dari jumlah tersebut terdapat 112 calon jemaah haji dari lingkungan pegawai negeri sipil (PNS) di lingkungan Pemko Bekasi.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

“Ratiban dirangkai dengan seremoni pelepasan calon jemaah haji dari lingkungan Pemko Bekasi. Semoga Calon Tamu Allah ddari Kota Bekasi bisa diberi kemudahan, kelancaran dalam melakasanakan ibadah dan pulang menjadi haji yang mabrur dan mabruroh serta membawa kebaikan bagi Kota Bekasi,”ungkap Gani Muhamad usai melaksanakan pelepasan.

Dikatakan bahwa jemaah haji dari PNS lingkungan Kota Bekasi berangkat dengan biaya pribadi, kecuali pendamping haji daerah yang ditugaskan oleh Pemko Bekasi.

“Pemko Bekasi hanya membayar petugas pendamping haji sesuai aturan. Hal itu terjadi disetiap daerah,”ujarnya.

Dikonfirmasi apa kah Pj Wali Kota Bekasi ikut dalam jemaah haji Kota Bekasi pada tahun ini, Gani Muhamad mengaku fokus pada tugas penunjukan Pj Wali Kota Bekasi.

“Saya tidak ikut, memang ditawarkan menjadi pendamping haji daerah, tapi saya harus fokus pada penugasan dulu sebagai Pj Wali Kota Bekasi,” tegasnya.

Gani berpesan kepada Calon Haji agar terus mengikuti arahan dari Pendamping mulai dari Manasik haji sampai ke tanah suci nanti agar bisa menjalankan Ibadah Haji dengan lancar tertib.

Diketahui bahwa jumlah jemaah haji Kota Bekasi mencapai 2.746 jemaah sesuai jadwal kloter pertama Kota Bekasi akan masuk ke Asrama Haji Embarkasi Jakarta Bekasi mulai tanggal 1 Mei 2024 dan akan diberangkatkan pada tanggal 12 Mei 2024.***