Hukum & Kriminal

Polsek Sekampungudik, Tangkap Tiga Pemuda Bojong Pelaku Ranmor

×

Polsek Sekampungudik, Tangkap Tiga Pemuda Bojong Pelaku Ranmor

Sebarkan artikel ini

wawainews.ID, Lamtim – Polsek Sekampungudik, Lampung Timur, berhasil meringkus tiga pemuda, karena diduga melakukan pencurian dengan pemberatan. Ketiga Pemuda tersebut diketahui berasal dari desa Bojong wilayah hukum setempat.

Kapolsek Sekampungudik, Iptu Mirga Nurjuanda melalui Kanitreskrim Aipda Hermanto, menyebutkan tiga pelaku merupakan warga Desa Bojong, yakni Riski Pratama (19), Miftahul Yuda (19), dan Al Topan (19).

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Baca Juga: Dipicu Saling Ejek, Kelompok Pemuda di Bekasi Bakar Seorang Remaja Hingga Tewas

“Ketiga pelaku sudah mengakui perbuatannya melakukan pencurian di beberapa tempat,” kata Hermanto, Rabu (12/6/2019).

Dijelaskan, ketiga pelaku diduga mencuri satu unit sepeda motor matik BE 2139 NBB milik Edi Utomo (23), warga Desa Gunungpasir Jaya saat menyaksikan hiburan organ tunggal di Desa Gunungsugih Besar, Selasa 11 Juni 2019 dini hari.

BACA JUGA :  Polsek Talang Padang, Bekuk Pembobol Counter Handphone

Tidak hanya itu, berdasarkan hasil pengembangan bahwa ketiga pelaku juga mencuri sepeda motor roda tiga

BE 8797 ES di Desa Sidorejo dan kendaraan tersebut sudah dijual kepada orang lain.

“Barang bukti yang diamankan adalah uang Rp500 ribu sisa hasil penjualan motor matik, BPKB motor roda tiga, dan satu unit motor roda tiga. Kami masih mengembangkan kasus ini karena diduga pelaku juga melakukan di tempat lain,” jelasnya. (SB-08)