Scroll untuk baca artikel
OlahragaZona Bekasi

Wali Kota Bekasi Hadiri Seleksi Persipasi Umum 2025/2026, Tegaskan Target Kebangkitan Menuju Liga 2 Nasional

×

Wali Kota Bekasi Hadiri Seleksi Persipasi Umum 2025/2026, Tegaskan Target Kebangkitan Menuju Liga 2 Nasional

Sebarkan artikel ini
Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto, menghadiri langsung Seleksi Persipasi Umum 2025/2026 yang berlangsung di Lapangan Gilbar, Kecamatan Bekasi Utara, Minggu (14/9).

KOTA BEKASI – Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto, hadir langsung dalam Seleksi Persipasi Umum 2025/2026 yang digelar di Lapangan Gilbar, Kecamatan Bekasi Utara, pada Minggu (14/9).

Ajang seleksi tersebut diikuti 200 pemain muda kelahiran tahun 2002–2006, yang berkompetisi untuk menjadi bagian dari skuad Persipasi di Liga 4 Seri 1 Jawa Barat musim mendatang.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Seleksi ini menjadi titik awal penting bagi Persipasi dalam menyusun tim yang solid, sekaligus momentum kebangkitan klub kebanggaan warga Bekasi untuk kembali menapaki jalur prestasi.

Dalam sambutannya, Wali Kota Tri Adhianto menegaskan bahwa Persipasi bukan hanya sekadar klub sepak bola, melainkan simbol sejarah dan identitas Kota Bekasi.

BACA JUGA :  Kadishub Bekasi Bantah Ada Surat Penugasan Terkait TKK Bekerja untuk Balon Wali Kota

“Persipasi adalah bagian dari sejarah Kota Bekasi yang tidak bisa dihilangkan. Mari kita bangkitkan kembali semangat dan kejayaan Persipasi, karena dari sinilah lahir kebanggaan warga Kota Bekasi,” ujarnya di hadapan peserta seleksi dan masyarakat yang hadir.

Tri menegaskan, Pemerintah Kota Bekasi berkomitmen memberikan dukungan penuh terhadap upaya kebangkitan Persipasi.

Menurutnya, perjalanan tim bukan hanya sekadar lolos di Liga 4, tetapi harus punya target besar: menembus Liga 2 Nasional.

“Saya sebagai Wali Kota Bekasi akan terus mendukung penuh Persipasi untuk mencapai target khusus, yaitu menembus Liga 2 Nasional.

Dukungan ini tidak hanya dari pemerintah, tetapi juga harus hadir dari seluruh lapisan masyarakat,” tegasnya.

BACA JUGA :  Aksi Kamisan Jilid 2 ‘Bedol Desa’ Pejabat, Bongkar WC Sultan hingga Drainase Siluman

Seleksi umum ini dipandang sebagai fondasi membangun tim yang kompetitif, dengan mengutamakan talenta lokal sekaligus memberi ruang bagi regenerasi pemain muda.

Dukungan pemerintah, semangat kebersamaan, serta kerja keras seluruh elemen diharapkan mampu menjadikan Persipasi kembali sebagai simbol kejayaan olahraga Kota Bekasi.

Persipasi pernah menjadi kebanggaan warga Bekasi dengan kiprah panjangnya di sepak bola nasional. Kini, dengan proses seleksi yang transparan, dukungan penuh pemerintah, dan partisipasi masyarakat, kebangkitan klub legendaris ini kembali menemukan jalannya.***