Scroll untuk baca artikel
Lampung

Zaiful Bokhari Kembali Sampaikan Program Pebaikan Infrastruktur Lamtim

×

Zaiful Bokhari Kembali Sampaikan Program Pebaikan Infrastruktur Lamtim

Sebarkan artikel ini

wawainews.ID, Lamtim – Plt. Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari, didepan warga Kecamatan Raman Utara, kembali menegaskan bahwa dalam kepemimpinan pemerintah Kabupaten Lampung Timut akan fokus melakukan perbaikan infrastruktur di wilayah setempat.

“Kita ingin melihat dan merasakan di Raman Utara khususnya mulai dari simpang NP sampai Ramapuja, Ratnadaya sampai keluar arah Tamansari Purbolinggo, infrastruktur membaik dan warga senang,” ujar Zaiful Bokhari, saat halal bi halal bersama warga Raman Utara.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Baca juga: Bupati Lamtim Tegas Meminta Pejabat Eselon tak Tinggalkan Rumdis Selama Hari Kerja

Zaiful dalam kesempatan tersebut juga, berpesan kepada aparatur di Kecamatan Raman Utara, untuk memberikan pelayanan yang terbaik  kepada masyarakat.

BACA JUGA :  Rampas Handphone Warga Lampung Utara, Pemuda di Kota Agung Diringkus Polisi, Terancam 9 Tahun Penjara

“Jangan ada kutipan dalam pelayanan kepada warga. Agar Lampung Timur bersih dari Pungli, jika sampai terjadi saya minta warga melapor dan saya akan beri sanksi tegas,”ujarnya

Pesan tegas juga disampaikan kepada Aparatur Sipil Negara (ASN), tidak memperkenankan para penjabat meminta kutipan-kutipan baik kepada para kepala sekolah, kepala desa, kalo kemaren-kemaren masih banyak yang ngutip-ngutip, dan yang nakut-nakutin.

“Kalo ada pejabat Lamtim berani seperti itu, sampaikan dengan saya, maka saya akan menonjobkan siapa pun itu, karena kita ingin lebih baik” tegasnya.(Abu Umar)