Scroll untuk baca artikel
Lampung

Pemilu 2019, Lampung Timur Pemilih Terbanyak Kedua

×

Pemilu 2019, Lampung Timur Pemilih Terbanyak Kedua

Sebarkan artikel ini
Erwan Bustami, Komisioner KPU Provinsi Lampung (f. Net)

wawainews.ID, Lampung – Kabupaten Lampung Timur, menjadi daerah dengan jumlah pemilih terbesar kedua di Bumi Ruwa Jurai. Lampung Timur berada di bawah Lampung Tengah dengan jumlah terbesar dibanding Kota dan Kabupaten lainnya sesuai Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2019.

“Kabupaten Lampung Tengah jumlah DPT sebanyak 950.566 pemilih,” kata Erwan Bustami, Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lampung, Senin (8/4/2019).

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Baca Juga : Jumlah Total DPT Lampung Pemilu 2019

Dikatakan data tersebut sesuai hasil rapat pleno rekapitulasi tingkat Provinsi Lampung pada Desember 2018 lalu. Jumlah terbanyak kedua disusul Kabupaten Lampung Timur dengan jumlah DPT mencapao 790.149 jiwa.

BACA JUGA :  Surat Suara Pencoblosan Lamtim Dalam Pengiriman

Sedangkan pemilih terbanyak  ketiga yakni Kabupaten Lampung Selatan dengan jumlah DPT sebanyak 759.195 pemilih. Sementara Bandar Lampung posisi besaran pemilih keempat dengan jumlah 638.174 jiwa.

Untuk Kabupaten Tanggamus jumlah pemilih tetap mencapai 454.242 jiwa, Lampung Utara 441.051 pemilih, Way Kanan 339.460, dan Pesawaran 329.655. Pringsewu jumlah pemilih 295.934 pemilih, Tulangbawang 287.115 pemilih, Lampung Barat 211.793 pemilih, dan Tulangbawang Barat 196.475 pemilih.

“Sisanya Kabupaten Mesuji 153.674 pemilih, Kota Metro 114.311 pemilih, dan Kabupaten Pesisir Barat 112.343 pemilih,” kata dia.

KPU Provinsi Lampung mencatat jumlah pemilih pada Pemilu 2019 sebanyak6.074.137 orang. Jumlah DPT tersebut adalah sebanyak 3.101.750 pemilih laki-laki dan 2.972.387 pemilih perempuan. (Nal)