“Ini aneh, ada apa pimpinan dewan? kok gak mau menandatangani surat dengan alasan mau silaturahmi dulu? Buka saja dong secara terang benderang, jangan main-main ngurus rakyat, jangan hanya cuma ngomong doang, buktikan dan pikirkan nasib mereka para TKK di Kota Bekasi,” tegasnya.
Lebih lanjut ditegaskan bahwa Pj. Wali Kota Bekasi harus duduk bersama-sama dengan Komisi I membahas kelanjutan nasib TKK. Sehingga ada solusi jangan diam saja.
BACA JUGA: Oknum Pasangan TKK di Kota Bekasi Diduga Berbuat ‘Mesum’ di Kamar Mandi
“Jangan lambat, jangan diam, jangan pura-pura peduli. Kami akan layangkan lagi surat nota dinas kedua kepada pimpinan DPRD agar segera memproses pemanggilan Pj Wali Kota Bekasi agar bisa duduk bareng dan melakukan pembahasan bersama agar segera melakukan kebijakan strategis untuk TKK se-Kota Bekasi”, tambah Nuryadi.
Sementara itu pantauan di lapangan ratusan TKK pada Senin Pagi kembali berkumpul di Balai Patriot untuk mencari kejelasan nasibnya setelah 28 November 2023. Mereka menuntut kepastian terkait aturan agar bisa tetap dipertahankan sebagai TKK. (*)