Lingkungan Hidup

Cuaca Ekstrim, Ribuan Ikan di Laut Pesibar Mati

×

Cuaca Ekstrim, Ribuan Ikan di Laut Pesibar Mati

Sebarkan artikel ini

PESIBAR – Ribuan ikan di laut wilayah Pekon Pardahaga, Kecamatan Lemong, Kabupaten Pesisir Barat, mati. Diduga, matinya ikan anakan jenis baronang tersebut akibat cuaca panas yang berkepanjangan.

Warga pun bersuka cita dengan banyaknya ikan yang mati mendadak itu. Salah seorang warga, Fitriawan mengaku senang dengan banyaknya anakan ikan yang mati.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

“Alhamdulillah banyak ikan yang mati, apalagi sekarang tengah musim paceklik. Lumayan tidak beli ikan,” kata Wawan.

Wawan yang mencari anakan ikan bersama rekan-rekannya, mengaku kaget dengan banyaknya anakan ikan yang mati.

“Peristiwa seperti ini jarang benar terjadi, dulu pernah waktu saya kecil peristiwa seperti ini terjadi. Mungkin ini gara-gara musim panas yang berkepanjangan,” ungkapnya.

BACA JUGA :  Sampah Masih Numpuk di Area Pasar Jatiasih Kota Bekasi: Bau Menyengat

Teman Wawan, Rifki juga mengaku senang dengan peristiwa tersebut. Selain untuk dikonsumsi, menurut pria ini, anakan ikan juga akan dijual.

“Ikan ini enak kalau disambel, sisanya paling saya akan jual di pasar,” aku Rifki. (Rml)