TANGGAMUS – Harga buah manggis di wilayah Kabupaten Tanggamus, Lampung, merosot hingga ke akarnya alias lebih murah dari harga kerupuk. Harga manggis memasuki panen raya tak semanis rasanya hanya berkisar Rp1000 perkilogram.
Hal itu membuat para petani manggis merana, mereka enggan memanen membiarkan begitu saja meskipun sudah saat ini telah memasuki masa panen raya di bulan suci ramadhan tahun ini.
Petani hanya bisa pasrah lantaran belum ada solusi dalam peningkatan harga jual di pasaran yang sekarang pada titik terendah hanya seharga Rp1000/Kg.
“Waktu buah penyelang akhir 2023 kemarin harga jual petani mencapai 7 sampai 9 ribu, kemudian memasuki tahun baru 2024 turun lagi menjadi 4 sampai 5 ribu, dan sekarang tinggal seribu rupiah lagi perkilonya” kata kata Sahri warga warga Kotaagung Timur kepada Wawai News, Rabu 20 Maret 2024.
“Sekarang banyak yang penyet ga diunduh, soalnya ga balik modal mo ngunduhnya, harga cuma 2000 itupun kualitas bagus, kalau yang kualitas srandar cuna 1000 perak” terang Sahri lagi menambahkan.
Sementara merosotnya harga manggis di pasaran Sahbana salah satu warga menduga penyebabnya disamping kualitas juga diakibatkan panen raya secara bersamaan di berbagai wilayah lain di Indonesia.
Hal itu diduga jadi pemicu terjun bebasnya harga jual manggis di tingkat panampung dari luar daerah. Sementara manggis dari Kota Agung, Tanggamus ini semua dibawa ke luar daerah dengan tujuan ke Pulau Jawa atau Bandar Lampung sendiri.
“Mungkin murahnya harga manggis karena panennya berbarengan dengan wilayah lain, seperti di Pulau Jawa dan sekitarnya. Sehingga tengkulak dari luar daerah Tanggamus ga mau nampung karena wilayah mereka juga panen raya” ungkap Sahbana.
Sahbana berharap pemerintah setempat bisa memberikan solusi untuk pemasaran buah manggis hasil panen para petani, agar mendapat daya jual yang lebih tinggi untuk kualitas tingkat lokal.
“Maka dari itu, kami berharap ada campur tantan pemerintah untuk memberikan solusi agar daya jual manggis para petani bisa meningkat” harapnya.
Diketahui saat ini di wilayah Kotaagung Timur, Tanggamus tengah mengalami panen raya manggis. Tapi tidak dibarengi dengan bagusnya harga jual ditingkat petani.***