WAWAINEWS – Setelah ramai penolakan Khilafatul Muslimin Bekasi Raya akhirnya membuat deklarasi kebangsaan mengakui Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan menolak segala bentuk paham radikalisme, serta setia kepada Pancasila dan UUD 1945, Senin (20/6/2022).
Pembacaan deklarasi kebangsaan itu di pimpin langsung oleh Amir Khilafatul Muslimin Wilayah Bekasi Raya, Djhonny Pahamsah alias Abu Salma bersama pengurus serta siswa Yayasan Khilafatul Muslimin di Pekayon Jaya, Kota Bekasi.
Deklarasi kebangsaan tersebut disaksikan langsung oleh Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto, Polrestro Bekasi Kota diwakilkan oleh Wakapolres AKBP Rama Samtama Putra, Dandim 05/07 dan Majelis Ulama Indonesia (MUI).
Sebelum pelaksanaan deklarasi pengurus yayasan melakukan pembacaan teks Pancasila diikuti seluruh santri dan dilanjutkan dengan pembacaan Undang-undang dasar (UUD) 1945.
Amir Khilafatul Muslimin Wilayah Bekasi Raya, Djhonny Pahamsah alias Abu Salma dikonfirmasi usai deklarasi mengucapkan terimakasih dan mohon maaf atas ketidakpahaman selama ini.
“Peserta didik atau santri sudah 200 yang di pulangkan. Kenapa di pulangkan karena pendanaan donatur hilang akibat pemberitaan yang menguji Khilafatul. Harapan melalui deklarasi ini memohon Pemkot Bekasi bisa mengeluarkan izin,”tegas Abu Salma.
Dia mengakui bahwa selama ini kurang paham atas kejadian yang telah terjadi.