Scroll untuk baca artikel
Lampung

Radio Siaran Swasta di Lampung Harus Mampu Ciptakan Beragam Inovasi

×

Radio Siaran Swasta di Lampung Harus Mampu Ciptakan Beragam Inovasi

Sebarkan artikel ini
Wakil Gubernur Lampung, Chusnunia, membuka Musyawarah Daerah XV Persatuan Radio Siaran Swasta Nasional Indonesia (PRSSNI) Lampung, Musda itu bertemakan "Dengan Kebersamaan, Kita Optimalisasikan Peran Radio Siaran Swasta Dalam Mendukung Pembangunan Provinsi Lampung", Senin (17/1)- foto ist

WAWAINEWS – Wakil Gubernur Lampung, Chusnunia, meminta radio swasta di lampung yang tergabung dalam Persatuan Radio Siaran Swasta Nasional Indonesia (PRSSNI) menjawab tantangan dengan berbagai inovasi.

Dikatakan era digital 4.0, sejumlah tantangan yang kini dihadapi oleh Radio dan harus dijawab dengan berbagai inovasi. Salah satunya terkait disrupsi informasi ditengah menjamurnya media siber.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

“Radio Siaran Swasta berkontribusi positif pada Pembangunan di Provinsi Lampung dan yang paling utama, menyentuh hati masyarakat,”kata Mba Nunik sapaan akrab Wagub Lampung saat
membuka Musda XV PRSSNI Lampung, Senin (17/1).

“Mungkin juga Indeks Kebahagiaan di Lampung ini salah satunya karena ngedengerin radio,”imbuhnya.

BACA JUGA :  Ini Makna Bebas Nama Anak Wagub Lampung yang Diberikan Presiden Jokowi

Menurutnya Peran PRSSNI dibutuhkan untuk mengisi seluruh ruang dengan tone positif, bersama pemerintah dan stakeholder lainnya, sehingga Indonesia bergerak ke arah yang lebih maju.

Dia berharap kegiatan Musda ke XV ini dapat menghasilkan kepengurusan PRSSNI yang makin baik dan positif serta bersama Pemerintah Provinsi dapat bersinergi dan berperan aktif demi kemajuan pembangunan di Provinsi Lampung.(*)