PRINGSEWU – Delta Ardiles resmi menerima surat keputusan (SK) Pengurus Daerah (PD) Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Pringsewu dari pengurus pusat periode 2024- 2029, pada Jumat 17 Mei 2024.
Surat keputusan tersebut ditandatangani oleh ketua umum IWO, Dwi Chistianto dan Telly Nathalia selaku sekretaris jenderal dengan nomor Nomor : 022/SK/PP-IWO-KAB/V/2024 tentang struktur pengurus daerah IWO Kabupaten Pringsewu.
Dalam SK itu, Delta Ardiles selaku Ketua PD IWO Kabupaten Pringsewu dan Andreas Zarkasih sebagai sekretaris sedangkan Agus Setiawan sebagai bendahara.
“Selamat menjalankan tugas, semoga dapat menjalankan roda organisasi dengan baik dan menjadikan IWO di kabupaten Pringsewu terus berkembang dan maju,” kata Ketua pimpinan wilayah IWO provinsi Lampung Edi Arsadad.
Edi berharap, Pimpinan Daerah IWO kabupaten Pringsewu bisa terus mengembangkan diri sebagai organisasi pewarta media online yang mampu beradaptasi dengan perkembangan zaman teknologi dan informasi yang semakin pesat.
Sementara, ketua Pimpinan Daerah IWO Kabupaten Pringsewu Delta Ardiles menyatakan siap mempertahankan dan mengembangkan eksistensi organisasi IWO di bumi berjuluk negeri seribu bambu bersama anggota yang telah terbentuk.
“Terimakasih kepada Pimpinan pusat dan Pimpinan wilayah provinsi Lampung beserta teman-teman telah memberi kepercayaan kepada saya untuk mengembangkan organisasi IWO di Kabupaten Pringsewu” kata Delta.
Delta Ardiles berharap ia dan anggotanya dapat menjalankan roda organisasi IWO di Kabupaten Pringsewu dengan baik dan menjadu pewarta yang selalu mengedepankan kode etik serta visi dan misi organisasi IWO.
“Semoga PD IWO Kabupaten Pringsewu bisa menjadi tempat untuk mengembangkan kemampuan jurnalistik kewartawanan dan dapat menjalankan amanah ini dengan sebaik mungkin” tandasnya.***