LifeStyle

Ini Hasil Hitung Cepat Khusus Selebritas yang Ikut Pilkada 2024

×

Ini Hasil Hitung Cepat Khusus Selebritas yang Ikut Pilkada 2024

Sebarkan artikel ini
ilustrasi Pilkada
ilustrasi Pilkada

JAKARTA – Lembaga survei dan media sudah merilis perhitungan cepat suara atau hasil quick count Pilkada 2024 sejak Rabu (27/11/2024).

Pada Pilkada serentak 2024, setidaknya diikuti 16 selebritas dengan berbagai posisi baik sebagai kepala daerah Bupati, Gubernur dan Wali Kota.

GESER UNTUK BACA BERITA
GESER UNTUK BACA BERITA

Dari hasil quick count ada lima selebritas yang unggul. Mereka di antaranya adalah Rano Karno hingga Lucky Hakim. Sementara Kris Dayanti hingga Sahrul Gunawan tersisih.

Ini daftar deretan selebritas yang unggul dan tersisih dari perhitungan quick count:

  1. Rano Karno

Pemeran Si Doel dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan, Rano Karno terlihat unggul dalam kisaran 49,87 persen hingga 51,03 persen daripada dua paslon lainnya dalam beberapa quick count lembaga survei.

Rano Karno mencalonkan diri sebagai cawagub mendampingi Pramono Anung dalam Pilgub DKI Jakarta 2024.

  1. Muhammad Farhan

Presenter Muhammad Farhan juga mencalonkan diri menjadi Calon Walikota Bandung dengan pendamping Erwin sebagai Calon Wakil Walikota. Berdasarkan quick count Charta Politika pasangan ini unggul 44,73 persen daripada pasangan lainnya.

BACA JUGA :  Memasuki Masa Tenang, Logistik Pilkada di Tanggamus Mulai Dikirim ke 981 TPS
  1. Jeje Govinda

Adik ipar Raffi Ahmad, Jeje Govinda, berdasarkan quick count beberapa lembaga survei juga unggul di kisaran 37,77 persen dari pasangan lainnya. Jeje dan Asep Ismail mencalonkan diri sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bandung Barat.

  1. Ali Syakieb

Ali Syakieb sementara mendapatkan 56,82 persen berdasarkan hitung cepat Lembaga Survei Indonesia. Berpasangan dengan calon Bupati Dadang Supriatna, Ali Syakieb maju sebagai calon Wakil Bupati Bandung di Pilbup Bandung 2024.

  1. Lucky Hakim

Lucky Hakim yang maju di Pilkada Indramayu sebagai calon bupati juga dilihat dari Indikator Politik unggul 67,29 persen.

  1. Ronal Surapradja

Ronal Sunandar Surapradja atau Ronal Surapradja yang berpasangan dengan Jeje Wiradinata mendapatkan suara 9,10 terlihat dari quick count Indikator Politik. Pasangan ini menjadi posisi kedua terendah dari empat paslon lain.

  1. Gita KDI

Gita KDI terlihat mendapatkan suara sekitar 9,67 persen. Gita maju dalam Pilgub Jawa Barat 2024 berpasangan dengan Acep Adang Ruhiat.

  1. Sahrul Gunawan

Berdasarkan Lembaga Survei Indonesia, pasangan Sahrul Gunawan dan Gun Gun Gunawan mendapatkan 43,18 suara. Sahrul Gunawan dan Gun Gun Gunawan sama-sama mengklaim unggul seperti Dadang Supriatna dan Ali Syakieb.

BACA JUGA :  Ssssttt …., Ada Bunglon Ikut Pilkada Kota Bekasi
  1. Hengky Kurniawan

Hengky Kurniawan maju sebagai calon Bupati Bandung Barat dengan pasangan Ade Sudrajat. Keduanya mendapatkan 23,95 persen suara. Posisi Hengky masih berada di bawah Jeje Govinda.

  1. Gilang Dirga

Gilang Dirga yang dikenal sebagai presenter, pemain film serta komedian juga maju dalam Pilbup Bandung Barat 2024. Berdasarkan hasil quick count, pria yang berpasangan dengan Didik Agus T mendapatkan 17,75 persen. Gilang Dirga berhadapan langsung dengan Jeje Govinda yang hasil quick qount-nya lebih unggul.

  1. Ramzi

Presenter Ramzi yang mendampingi Muhammad Wahyu Ferdian mendapatkan 39,91 suara dan tertinggal dari pasangan Herman Suherman-Muhammad Solih Ibang yang mengumpulkan 42,45 persen suara. Mereka maju di Pilbup Cianjur 2024.

  1. Kris Dayanti

Bakesbangpol Kota Batu melakukan penghitungan cepat hasil suara Pilwalkot Batu 2024. Data sementara menunjukkan paslon Walikota dan Wakil Walikota Batu nomor urut tiga Kris Dayanti-Kresna Dewanata Prosakh (KriDa) berada di posisi bawah.

BACA JUGA :  Vitz Beautycare Tawarkan Paket Klinik Kecantikan

Berdasarkan hitung cepat Bakesbangpol Kota Batu hingga pukul 19.35 WIB, Kris Dayanti-Kresna Dewanata Prosakh berada di posisi paling bawah dibandingkan dengan paslon nomor urut satu Nurochman-Heli Suyanto dan paslon nomor urut dua Firhando Gumelar-Rudi.

Kris Dayanti-Kresna Dewanata Prosakh mendapatkan suara sebesar 20,7 persen. Sedangkan di posisi kedua paslon Firhando Gumelar-Rudi dengan perolehan suara sebesar 29,5 persen.

  1. Virnie Ismail

Virnie Ismail juga maju dalam Pilbup Lebak 2024 berpasangan dengan Dede Supriyadi dan tersisih dengan 20,18 persen suara.

Ada tiga selebritas yang masih menunggu hasil real count KPU. Mereka adalah Vicky Shu-Awaluddin Muuri yang maju menjadi calon Bupati dan Wakil Bupati Cilacap.

Vicky Prasetyo maju sebagai calon Bupati Pemalang didampingi Mochamad Suwendi.

Alam Alatas atau Mbah Dukun dan Akhmad Dimyati maju sebagai Pilwalkot Banjar 2024.

Hasil ini bukan hasil resmi Pilkada 2024. Untuk hasil resminya akan diketahui melalui rekapitulasi yang dilakukan KPU dari 27 November hingga 16 Desember 2024.***